Bahan Sharing Kelompok Sel Pekan #5 Mei 2021

S1 = SEMBAH PUJI
Sembah Puji (20 Menit)
2 lagu Pengagungan – 2 Lagu sesuai tema Firman Tuhan (Silahkan pilih 2 lagu berikut):
1. Aku Diberkati Untuk Menjadi Berkat (KA Worship)
2. Kami Keluarga Allah
3. Keluarga Allah (KA Worship)
4. Kasih-Mu Bapa (KA Worship)

S2 = SUASANA/ICE BREAKER (10 Menit)
Setelah melakukan ice breaker, jangan lupa menjelaskan pelajaran yang bisa dipetik dari ice breaker yang sudah dilakukan.
Judul: SUKACITA PENUH
Petunjuk: Pemimpin membawa 3 ember kecil/plastik dan juga bola tenis 3. Lomba sederhana ini akan mengajak semua tertawa. Dibalik ember terbut ditaruh hadiah menarik misalnya; cokelat, indomie atau snack. Perlombaan ini tiap anggota memasukkan bola ke ember, siapa yang terbanyak mengumpulkan hadiah dia yang jadi pionernya. Sebagai pemenang perlu ditanyakan bagaimana rasanya jadi Pemenang/Juara?. Demikian keluarga akan ikut merasakan sukacita ketika anggota keluarga jadi juara.
Tujuan: BERKAT BAPA dari Surga membuka jalan-jalan yang tertutup, membawa kita terbang tinggi dan mengalami percepatan rohani/terobosan. Tetap berjuang sampai garis akhir.

S3 = SHARING APLIKASI FIRMAN TUHAN (50-60 Menit)
GOL : Semua yang hadir melakukan dan mengalami kebenaran Firman Tuhan.
Pertanyaan : Apa tema kotbah dan pelajaran-pelajaran yang disampaikan minggu lalu?

ME AND MY FAMILY #5 – AKU DAN KELUARGAKU #5
CARRIER OF JOY – PEMBAWA SUKACITA

PEMBUKAAN:
Hari ini kita akan mensharingkan aplikasi firman Tuhan yang sudah kita dengar pada hari Minggu, yaitu tentang ‘ME AND MY FAMILY #5 – AKU DAN KELUARGAKU #5’ dengan tema ‘CARRIER OF JOY – PEMBAWA SUKACITA’

I. KEHADIRAN ANAK MEMBAWA SUKACITA BAGI ORANG TUA DAN KELUARGANYA.
A. Kejadian 21:5-8
b. Yohanes 16:21
– Pertanyaannya, bagi para orang tua: masihkah engkau gembira melihat anak anda sekarang?
– Sebagai orang tua, Belajarlah dari Bapa kita di Sorga yang tetap mengasihi anak-anakNya secara konsisten.
– Sebagai anak, jadilah anda yang bisa membawa sukacita bagi orang tua anda, baik ketika kita masih kecil, terlebih lagi setelah kita dewasa! Makin hari makin disukai oleh Allah dan manusia (orang tua)!

Ada Berkat yang besar bagi anak-anak yang tahu membawa sukacita bagi orang tuanya! Ini yang saya sebut sebagai BERKAT BAPA!
1. Berkat Bapa bisa memberi kita sayap untuk terbang Tinggi melampaui yang bisa kita lakukan sendiri.
2. Berkat Bapa bisa membukakan pintu-pintu yang tertutup dalam hidup kita.
3. Berkat Bapa bisa membawa percepatan Rohani yang luarbiasa dalam hidup kita.

II. JADILAH ANAK YANG MEMBAWA SUKACITA BESAR BAGI ORANG TUA.
Apa yang bisa kita lakukan untuk membuat orang tua kita bersukacita?
1. HIDUPLAH DALAM KEBENARAN.
– 3 Yohanes 1:4
– Apa yang dimaksud hidup dalam kebenaran?
– Hidup di dalam Tuhan dengan segenap hati.
– Menuruti petunjuk Firman Tuhan.
– Menjauhi dosa, mendekat kepada Tuhan dan senantiasa menyenangkanNya.
2. HIDUP DENGAN BIJAK.
– Amsal 10:1
– Anak yang bijak adalah anak yang bisa berpikir dan mengambil keputusan yang baik dan tepat.
– Salah satu ciri orang bijak adalah bisa menghargai waktu dan mengalokasikan waktu dengan bijaksana!
– Jadilah anak yang bijak dalam pekerjaan dan keuangaan!
– Jadilah anak yang bijaksana dalam memilih pasangan hidup.
– Kejadian 26:34-35
3. MAU DIDIDIK DAN DIAJAR.
– Amsal 29:17
– Rut 4:14-15
– Ulangan 6:6-7
4. MAU DEKAT DENGAN ORANGTUANYA.
– Amsal 23:25

PERTANYAAN: Sudahkah kehadiran Anda sebagai seorang anak membawa sukacita bagi keluarga atau orangtuamu? Mengapa? Sharingkan!
APLIKASI: Setelah mendengarkan firman Tuhan minggu ini, maka langkah dan komitmen seperti apakah yang akan Anda lakukan sehingga setiap kita bisa menjadi pembawa sukacita di tengah-tengah keluarga kita? Tulis dan sharingkan!

DOA PROFETIK SESUAI FIRMAN (5-10 Menit)
DOA SYAFAAT PROFETIK (10 Menit)
Pemimpin doa mengajak dan menggerakkan anggota kelompok sel untuk berdoa profetik.
1. Berdoa bagi setiap keluarga, agar tercipta keluarga Allah yang sukses dan bahagia.
2. Supaya Rhema Yesaya 60 dan tahun Roh Kudus yang Tuhan berikan untuk gereja kita menjadi kenyataan.
3. Setiap jemaat dan pelayan Tuhan semakin bangkit dalam kegerakan Roh Kudus dan terus berjalan dalam pimpinan dan tuntunan Roh Kudus
4. Tuaian jiwa-jiwa dan 1 Juta Pahlawan.
5. Berdoa bagi bangsa Indonesia, Covid 19 segera selesai, vaksin berjalan dengan baik, kesatuan dan kesejahteraan bangsa Indonesia
6. Urapan Tuhan, hikmat dan tuntunan Tuhan atas Gembala Sidang; Pdt. Obaja TS dan keluarga beserta hamba-hamba Tuhan yang melayani di gereja kita.
7. Semua jemaat makin bangkit diberkati untuk menjadi berkat.

KESAKSIAN:
TSUNAMI MUJIZAT & JIWA-JIWA DISELAMATKAN DI KELUARGA ALLAH!
Shalom, saya Rumpaka. Kami sebelumnya tinggal di Sragen. Pada tahun 2018 anak kami yang pertama lulus SMA sehingga motor anak kami mau kami jual untuk kebutuhan. Setelah pembeli membayar motornya saya mau mengambilkan BPKB nya ternyata nggak ada. Keesokan harinya saya ke tetangga yang jadi polisi untuk mengurus BPKB yang hilang, ternyata polisinya nggak ada. Waktu saya pulang saya teringat akan khotbah pak Obaja di radio El-Shaddai untuk mengembalikan persepuluhan dengan benar sehingga terbersit di pikiran saya: kalau BPKB nya ketemu berarti buat mengembalikan perpuluhan kami yang sempat kami pakai, yaitu sebesar harga motor tersebut. Sampai rumah istri saya bilang kalau BPKB nya sudah ketemu, saya nggak percaya, setelah mendekat ternyata benar. Kemudian istri saya bilang katanya sempat berpikir kalau BPKB nya ketemu berarti uang penjualan motor ini buat mengembalikan perpuluhan. Saya kaget kok sama dengan yang saya pikirkan.
Singkat cerita uang tersebut kami persembahkan sebagai persepuluhan yang sempat kami pakai. Padahal kami juga masih punya hutang di BPR tapi kami sepakat untuk membayar perpuluhan dulu. Padahal kami harus menguliahkan anak kami namun tetap sepakat untuk taat memberikan perpuluhan dahulu. Puji Tuhan, beberapa bulan kemudian anak kami diterima di salah satu institut terbaik di Indonesia juga di sekolah kedinasan, dan anak kami pilih kuliah di Institut tersebut. Ini adalah berkat yang luar biasa meskipun kami belum tahu bagaimana membiayai kuliah anak kami.
Puji Tuhan, mujizat Tuhan selalu terjadi dalam hidup kami. Tuhan berkenan memakai keponakan kami yang tidak pernah kami bayangkan karena hubungan kami tidak dekat bahkan sudah lama sekali tidak saling hubungan. Dia mengajak kami untuk kerjasama membuka usaha kuliner dan dia membantu membiayai kuliah anak kami bahkan membayar hutang kami di BPR.
Sekarang kami tinggal di Depok Jawa Barat mengelola usaha kuliner kami. Dan sejak tahun 2018 kami pindah ibadah di GBI KA Jakarta.
Pada waktu mengikuti ibadah KKR dengan pembicara Ps. Samson Dabbas menyampaikan Firman Rhema untuk memberikan persembahan 1000 dolar. Kami tidak menghiraukan itu karena kami bekerja baru beberapa bulan. Tapi Tuhan selalu menggerakkan hati kami. Suatu pagi pas kami habis saat teduh istri saya bertanya 1000 dollar itu berapa? Saya bilang harga dollar saat itu 14 juta. Padahal tabungan kami plus sebagian gaji bulan depan ya segitu. Akhirnya kami sepakat di bulan berikutnya kami persembahkan semua tabungan kami.
Setelah itu beberapa bulan kemudian di usia istri hampir 40 dan saya hampir 50, Tuhan masih mempercayakan seorang anak lagi yang no 3, lahir di bulan Desember 2019 yang tidak pernah kami bayangkan bagaimana kami merawatnya padahal kami harus bekerja. Kemudian masuk tahun 2020 terjadi pandemi yang membuat usaha kuliner kami merosot.
Pada waktu itu Gereja menyampaikan Rhema Tahun Kemuliaan Tuhan. Setelah kami renungkan ternyata di masa pandemi 2020 sampai saat ini (Mei 2021) ada hikmahnya yaitu kami bisa merawat bayi kami dan berkumpul bersama anak-anak kami baik yang kuliah dan yang masih SD. Dan bukan kebetulan tema Rhema saat ini tentang keluarga.
Saudaraku yang terkasih, pada suatu saat kami ingin memiliki mobil karena sekarang kami berlima dan ke mana-mana sudah tidak berani naik kendaraan umum atau kendaraan online. Kami sempat berpikir untuk DP mobil tapi kami sudah sepakat untuk tidak berhutang lagi. Malah istri saya bilang siapa tahu Tuhan memberikan mobil nggak usah mengeluarkan uang kita. Bagi kami itu kelihatannya mustahil.
Puji Tuhan, pada awal bulan April kemarin Tuhan mengirim mobil melalui keponakan kami. Saya bilang kalau uang kami belum atau tidak cukup untuk membayarnya, dia bilang ini aku beliin buat Om sekeluarga dan untuk membantu kelancaran usaha kita.
Puji Tuhan, saudaraku yang terkasih. mari kita taati setiap Firman Rhema yang kita terima dari Tuhan melalui hamba hambaNya. Karena Tuhan melihat ketaatan dan kesungguhan hati kita. Tuhan Yesus memberkati.

Narasumber kesaksian : Bp. Rumpaka – GBIKA Jakarta

S4 = SASARAN RENCANA (15 Menit)
Dilakukan oleh KKS tujuannya untuk mengevaluasi dan merencanakan pertemuan kelompok sel yang akan datang.

DOA PENUTUP (5 MENIT)

Download PDF