RHEMA HARI INI
Yeremia 17:8 Ia akan seperti pohon yang ditanam di tepi air, yang merambatkan akar-akarnya ke tepi batang air, dan yang tidak mengalami datangnya panas terik, yang daunnya tetap hijau, yang tidak kuatir dalam tahun kering, dan yang tidak berhenti menghasilkan buah.
Minggu, 15 April 2012, ribuan orang memperingati 100 tahun tenggelamnya Kapal Titanic di titik tenggelamnya, sekitar 640 kilometer sebelah tenggara Newfoundland. Titanic tenggelam di tengah pelayaran perdananya dari Southampton menuju New York pada 15 April 1912 pukul 02.20 waktu setempat atau sekitar 2,5 jam setelah menabrak gunung es di perairan tersebut. Lebih dari 1.500 penumpang tewas dalam tragedi itu.
Ada kisah yang tidak banyak diungkap dalam peristiwa tenggelamnya Kapal Titanic ini, yaitu kisah seorang pendeta bernama John Harper yang menghabiskan saat-saat terakhir hidupnya di kapal Titanic, berusaha untuk menyelamatkan jiwa dan membawa orang kepada Kristus. Ketika satu orang menolak tawaran keselamatan, Harper menawari lampung penyelamat miliknya sendiri. “Anda lebih membutuhkan ini daripada saya,” ujarnya. Banyak orang yang akhirnya diselamatkan, membagikan kisah bagaimana Pendeta John Harper lah yang membawanya mengenal Kristus.
Tahun 2022 harus menjadi salah satu tahun paling produktif dalam sejarah kehidupan kita. Tahun dimana kita berbuah lebat bagi Kerajaan Allah. Tidak perlu menunggu saat-saat kritis seperti yang dialami oleh Pendeta John Harper, saat inipun kita sudah bisa melakukannya. Mulailah dengan menangkap visi profetik dari Tuhan tentang berbuah banyak bagi Tuhan, lalu melangkahlah, maka melalui hidup kita akan ada banyak orang diselamatkan. Sehingga kita menjadi anak-anak Tuhan yang produktif dan memuliakan nama-Nya. (ABU)
RENUNGAN
Tahun 2022 akan menjadi salah satu TAHUN PALING PRODUKTIF dalam sejarah hidup kita.
APLIKASI
1. Hal apa yang Anda dapatkan dari renungan hari ini?
2. Apa respon Anda terhadap janji Tuhan tahun ini?
3. Maukah Anda komit agar tahun ini benar-benar menjadi tahun produktif?
DOA UNTUK HARI INI
Bapa kami mau percaya dan responi bahwa tahun ini adalah tahun paling produktif, dimana kami bisa berbuah lebat bagi Kerajaan-MU. Urapi dan mampukan kami supaya hidup kami sungguh-sungguh menjadi berkat dan memuliakan nama-MU. Terimakasih Tuhan. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.