DATANG PADA TUHAN YESUS [RAKA JOYFUL]

Bacaan: Markus 7 : 31-37

Rhema: Markus 7 : 37

Mereka takjub dan tercengang dan berkata: ”Ia menjadikan segala-galanya baik, yang tuli dijadikan-Nya mendengar, yang bisu dijadikan-Nya berkata-kata.”

Shalom Sahabat! Pernahkah Sahabat mengalami sakit? Misal demam, pusing, mual, atau terluka? Tahukah kalian, sekecil apapun penyakit yang kita alami, tanpa Tuhan kita tidak ada apa-apanya. Seringkali tanpa kita sadari kita mengalami mujizat-mujizat. Tapi kita malah beranggapan itu adalah hal yang wajar. Kita hanya menyadari sebuah mujizat apabila itu adalah hal besar.

Seperti kisah di Markus 7:31-37, Yesus menyembuhkan seorang yang tuli dan yang gagap. Tuhan melakukan mujizat-Nya saat orang itu datang dan berseru meminta pertolongan kepada-Nya. Dengan memasukkan jari-Nya ke telinga orang itu, lalu Ia meludah dan meraba lidah orang itu. Kemudian sambil menengadah ke langit Yesus menarik nafas dan berkata kepadanya: “Efata!”, artinya Terbukalah! Maka terbukalah telinga orang itu sehingga ia dapat mendengar kembali dan terlepas pulalah pengikat lidahnya, kemudian ia dapat berkata-kata dengan baik.

Dengan kejadian di atas, dapat kita lihat betapa besarnya mujizat Yesus dalam hidup kita. Ia sanggup menyembuhkan seorang yang tuli dan yang gagap dengan kuasa-Nya. Ia menjadikan segala-galanya baik. Keren sekali kan kebesaran Tuhan kita Sahabat Fligo. Hari ini kita diingatkan untuk selalu datang pada Tuhan. Apapun itu permasalahannya, kita jangan lupa berserah kepada Tuhan! Biar mujizat Tuhan bekerja atas hidup kita. Jangan lupa selalu berdoa ya Sahabat Fligo. (AD)

Doa hari ini:
Tuhan Yesus, terima kasih untuk setiap kasih-Mu di dalam hidup kami. Ajari kami agar tetap berserah kepada Tuhan di setiap musim dalam hidup kami. Dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.

Bacaan Alkitab setahun: Ayub 19

 

Pertanyaan hari ini:

  1. Apa arti “Efatta”?
  2. Bagaimana cara Tuhan Yesus menyembuhkan orang tuli dan gagap itu?
  3. Dari Firman hari ini, aku belajar tentang: