30 November 2023 admin RAKA Joyful

TINDAKAN IMAN [RAKA JOYFUL]

[vc_row][vc_column width=”2/3″][vc_column_text]

Bacaan: Markus 2:1-12

 

Rhema: Yakobus 2:20 – Terjemahan Lama

Hendaklah engkau mengetahui, hai orang yang sia-sia, bahwa iman dengan tiada perbuatan itu kosong!

 

Iman tanpa perbuatan adalah iman yang sia-sia. Hal ini dikatakan Alkitab kepada kita untuk mengingatkan agar kita tetap melakukan tindakan profetik atau tindakan yang penuh iman. Dalam cerita Tuhan Yesus menyembuhkan seorang lumpuh yang diangkat 4 kawannya ada hal yang menarik. Cerita ini penuh tindakan iman dari lima orang yang menuju Yesus. Orang yang lumpuh tadi, percaya saat dia bertemu Tuhan Yesus dia akan menerima mujizat kesembuhan. Maka orang ini berusaha mengajak keempat kawannya bertemu Tuhan Yesus.  Keempat kawannya juga percaya saat teman mereka berjumpa dengan Tuhan Yesus maka akan ada kesembuhan meski mereka belum pernah mengenal Yesus.

Dari cerita ini, kita tau usaha keras mereka. Mereka menggotong teman mereka, masih harus melubangi atap. Menurunkan teman mereka di hadapan Tuhan Yesus. Siap menerima kemarahan orang banyak bahkan bila Tuhan Yesus marah mereka harus siap. Ingat bahwa mereka berlima tidak mengenal pribadi Yesus hanya menggunakan modal nekat dan iman percaya.

Di sinilah iman sebesar biji sesawi mampu memindahkan gunung. Dan Tuhan Yesus pun terharu melihat tindakan nyata akan iman mereka. Di akhir kisah, orang lumpuh ini menerima mujizat kesembuhan dan mereka berlima penuh dengan anugerah sukacita luar biasa. Sahabat Fligo, tindakan profetik adalah tindakan iman yang kita lakukan dengan iman percaya meski kita belum melihat berkat yang Tuhan akan berikan. (W2)

 

Doa hari ini:
Tuhan Yesus, kami mau belajar melakukan tindakan iman seperti yang Engkau ajarkan kepada kami. Tuhan tuntun setiap kami dan mampukan kami. Dalam nama Yesus kami berdoa. Amin.

Bacaan Alkitab setahun: Nahum 3

Pertanyaan hari ini:

  1. Sahabat, menurut kalian apa yang membuat Tuhan Yesus menyembuhkan orang lumpuh itu? Jelaskan secara singkat!
  2. Sahabat, ceritakan contoh tindakan iman atau tindakan profetik yang Sahabat ketahui!
  3. Dari Firman hari ini, aku belajar tentang:

[/vc_column_text][vc_empty_space height=”20px”][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”60813″ img_size=”full” alignment=”center”][vc_btn title=”Download PDF Aktivitas” shape=”square” color=”warning” align=”center” i_icon_fontawesome=”” button_block=”true” add_icon=”true” link=”url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2Fjoyful%2Frakajoyful30november2023.pdf|||”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width=”1/3″][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”46869″ img_size=”full” alignment=”center”][/vc_column][vc_column width=”1/3″][/vc_column][/vc_row]