19 Februari 2024 Tim Penulis Renungan ReMaKA

RENUNGAN MALAM KELUARGA ALLAH

Milikilah kemampuan untuk bisa MEMBEDAKAN mana KEBUTUHAN dan mana KEINGINAN, serta PRIORITASKANLAH yang lebih penting.

Roma 12:2 Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna.

Kebutuhan dan keinginan memiliki perbedaan yang tipis. Terkadang kita sulit membedakan mana yang merupakan kebutuhan atau keinginan kita. Bagaimana cara kita membedakannya?

Kita dapat membedakan dengan melihat skala prioritas dari hal tersebut. Jika itu sesuatu yang benar-benar kita butuhkan saat ini, itu merupakan kebutuhan. Namun jika sebetulnya tidak terlalu dibutuhkan saat ini, itu adalah keinginan kita. Kita harus mampu mengambil prioritas tertinggi sehingga kita mampu mengelola keuangan kita dengan baik.

Mari saudara kita minta hikmat Tuhan dalam mengelola segala yang dipercayakan kepada kita. Mintalah hikmat kepada Tuhan untuk benar-benar mampu membedakan keinginan dan kebutuhan kita sehingga kita bisa memilih dengan bijaksana sesuai prioritas kebutuhan kita. (TS)

Selamat beristirahat malam dalam kasih setia Tuhan

Keluarga Allah Global Cell Church | www.gbika.org

Callcenter Keluarga Allah | 0899-7895-000

Anda rindu mengalami pertumbuhan rohani bersama Keluarga Allah