20 Juni 2024 admin RAKA Joyful

IMAN TIMBUL DARI PENDENGARAN [RAKA JOYFUL]

Bacaan: Roma 10:17-20

Rhema: Roma 10:17

Jadi, iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus.

 

Suatu hari Vitto terpilih untuk menjadi ketua kelas 6A, Vitto cukup kaget dengan ini, dia merasa dirinya tidak pandai bicara di depan orang banyak sementara seorang ketua kelas harus mampu berkomunikasi dengan baik untuk dapat mengoordinasi di kelas.Vitto bukannya happy, tapi sampai dirumah Vitto murung sekali.

Melihat hal ini papa bertanya apa yang menyebabkan Vitto murung, kemudian Vitto menceritakan ketakutannya kepada papa. Setelah Vitto usai bercerita, papa tersenyum sambil menepuk pundak Vitto, papa berkata “Nak, ingat kisahnya Musa? Saat itu Tuhan memilih Musa untuk memimpin bangsa Israel, tapi ingat apa jawab Musa? Keluaran 4:10 Lalu kata Musa kepada Tuhan: “Ah, Tuhan, aku ini tidak pandai bicara, dahulu pun tidak dan sejak Engkau berfirman kepada hamba-Mu pun tidak, sebab aku berat mulut dan berat lidah.”, Musa juga pernah mengalami hal yang sama, tapi kemudian di ayat berikutnya Tuhan berkata Ia yang akan menyertai dan mengajarkan Musa, begitu juga dengan Vitto, andalkan Tuhan, biar Tuhan sendiri yang akan menyertai Vitto”.

Sahabat, firman Tuhan itu sangat berkuasa, bahkan dapat membangkitkan iman kita, dan iman yg dibangkitkan akan menjadikan mujizat dalam hidup kita. Oleh karena itu ayo Sahabat, rajin baca firman Tuhan setiap hari, karena iman timbul dari pendengaran akan firman Tuhan. (V)

 

Doa hari ini:

Tuhan Yesus, aku minta hati yang haus dan lapar akan firman Tuhan, rajin baca firman Tuhan setiap hari, sehingga imanku dibangkitkan dan mujizat itu jadi dalam hidup saya, dalam nama Tuhan Yesus. Amin. 

 

Bacaan Alkitab setahun:  Filipi 3

Pertanyaan hari ini:

  1. Apakah Sahabat pernah mengalami mujizat Tuhan?
  2. Sudahkan Sahabat membaca firman Tuhan setiap hari? 
  3. Dari Firman hari ini, aku belajar tentang:

KAMIS