19 March 2025 Tim Penulis Renungan Renungan Keluarga Allah

KELUARGA YANG BERSATU DALAM ROH

RHEMA HARI INI
Yakobus 1:17 Setiap pemberian yang baik dan setiap anugerah yang sempurna, datangnya dari atas, diturunkan dari Bapa segala terang; pada-Nya tidak ada perubahan atau bayangan karena pertukaran.

Sebuah keluarga yang terpecah oleh kesibukan dan perbedaan, mulai kehilangan makna kebersamaan. Ayah dan ibu tenggelam dalam pekerjaan, sementara anak-anak sibuk dengan dunia mereka sendiri. Hari demi hari berlalu tanpa kehangatan, hingga akhirnya sebuah musibah menghampiri. Di tengah kesulitan itu, mereka mulai menyadari betapa rapuhnya hubungan mereka dan betapa berharganya satu sama lain. Kesedihan yang mereka alami justru menjadi titik balik. Dalam kesulitan, mereka memilih untuk kembali merangkul satu sama lain, saling mendukung, dan berserah kepada Tuhan dalam doa. Perlahan, mereka menemukan kembali kedamaian dan kebahagiaan yang telah lama hilang.

Firman Tuhan dalam Yakobus 1:17 mengingatkan kita bahwa setiap pemberian yang baik dan setiap anugerah yang sempurna berasal dari Bapa di surga. Tuhan yang setia dan tidak berubah selalu menyediakan kasih, kekuatan, serta hikmat bagi mereka yang mengandalkan-Nya. Ketika sebuah keluarga bersatu dalam Roh dan mengutamakan Tuhan dalam hidup mereka, Tuhan akan membimbing, memulihkan, dan memberkati mereka dengan damai sejahtera yang melampaui segala akal.

Bagaimana dengan keluarga kita? Apakah kita masih terjebak dalam kesibukan hingga lupa membangun kehangatan di rumah? Apakah ada luka atau jarak yang perlu dipulihkan? Hari ini, marilah kita mengambil komitmen untuk membangun keluarga yang dipimpin oleh Roh Kudus. Mari belajar untuk saling mengasihi, mengampuni, dan menghargai. Karena dalam kesatuan keluarga, Tuhan akan berkarya dengan cara yang ajaib, membawa damai, sukacita dan berkat yang tak terukur. (AO)

RENUNGAN:
Ada BERKAT yang luar biasa bagi keluarga yang BERSATU di dalam ROH kepada Tuhan Yesus.

APLIKASI
1. Sudahkah keluarga Anda bersatu dalam roh? Apakah ada hal dalam keluarga Anda yang perlu diperbaiki?
2. Bagaimana Anda bisa menunjukkan kasih dan pengampunan kepada anggota keluarga Anda hari ini?
3. Langkah apa yang bisa Anda ambil untuk membangun kebiasaan berdoa dan bersyukur bersama keluarga?

DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan Yesus, Bapa kami yang baik, kami bersyukur atas kasih dan berkat-Mu yang tak pernah berakhir. Tolonglah kami untuk selalu bersatu sebagai keluarga. Ajarkan kami untuk saling mengasihi, mengampuni, dan mengandalkan-Mu dalam setiap langkah hidup kami. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”

BACAAN ALKITAB SETAHUN
Mazmur 103-104; 1 Korintus 2

Anda rindu mengalami pertumbuhan rohani bersama Keluarga Allah