19 November 2025 Tim Penulis Renungan ReMaKA

RENUNGAN MALAM KELUARGA ALLAH

MENGEJAR JOY

KEJARLAH JOY, bukan sekadar KESENANGAN.

Mazmur 16:11 Engkau memberitahukan kepadaku jalan kehidupan; di hadapan-Mu ada sukacita berlimpah-limpah, di tangan kanan-Mu ada nikmat senantiasa.

Sukacita dan kesenangan adalah 2 kata yang sering dianggap kebanyakan orang sama. Ya, memang benar bahwa sukacita dan kesenangan sama-sama perasaan bahagia dalam hati, hanya saja keduanya memiliki sumber yang berbeda. Sukacita bersumber dari Roh Kudus, sementara kesenangan bersumber dari luar.

Hari ini, mari kita refleksi hidup kita sejenak. Dosa seringkali datang dengan membawa berbagai kesenangan yang hanya bisa kita nikmati sesaat saja. Dalam Alkitab, Raja Salomo di tengah segala kesenangan dunia, berkata bahwa segala sesuatu sia-sia dan kebahagiaan sejati adalah ketika ada karunia Tuhan untuk menikmati segala pekerjaan kita (Pengkhotbah 5 : 18).

Mari kita kejar sukacita, bukan kesenangan, dengan terus bergaul intim bersama Roh Kudus. Sukacita bersifat kekal dan tidak terpengaruh oleh keadaan apapun. Belajarlah untuk berkata TIDAK pada tiap dosa yang hanya mendatangkan kesenangan sesaat saja. (ES)

Selamat beristirahat malam dalam kasih setia Tuhan

Keluarga Allah |www.gbika.org

Callcenter Keluarga Allah | 0899-7895-000

Anda rindu mengalami pertumbuhan rohani bersama Keluarga Allah