SIMEON [RAKA HAPPY]
Bacaan : Lukas 2 : 26 dan kepadanya telah dinyatakan oleh Roh Kudus, bahwa ia tidak akan mati sebelum ia melihat Mesias, yaitu Dia yang diurapi Tuhan.
Apakah Sahabat Fligo pernah mendengar tentang Simeon? Simeon adalah seorang Yerusalem. Ia adalah seorang yang benar dan saleh yang menantikan penghiburan bagi Israel. Roh Kudus ada di atasnya, dan kepadanya telah dinyatakan oleh Roh Kudus, bahwa ia tidak akan mati sebelum ia melihat Mesias yaitu Dia yang diurapi Tuhan. Simeon pun sangatlah setia dalam menantikan janji Tuhan mengenai kedatangan sang Mesias. Meskipun butuh waktu yang lama, namun Simeon tetap teguh hatinya sampai akhirnya bisa berjumpa dengan bayi Yesus. Suatu ketika Simeon oleh tuntunan Roh Kudus, datang ke Bait Allah. Pada waktu itu juga, Tuhan Yesus sedang dibawa oleh Yusuf dan Maria untuk melalukan perintah Tuhan sesuai hukum taurat. Simeon kemudian menyambut bayi Tuhan Yesus, menatang-Nya dan bersyukur memuji Tuhan. Simeon pun memberkati mereka.
Yuk berdoa bersama papa dan mama!
Bapa terima kasih buat setiap berkat dan anugerah-Mu. Tuhan kami mau belajar seperti Simeon yang terus menantikan Tuhan dalam hidup kami. Dalam nama Yesus kami berdoa. Amin.
Bacaan Alkitab setahun : Matius 25
[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="61140" img_size="full"][vc_btn title="Download PDF Aktivitas" style="flat" shape="square" color="vista-blue" align="center" i_icon_fontawesome="" add_icon="true" link="url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2Fhappy%2Frakahappy18desember2023.pdf|||"][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width="1/3"][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="46869" img_size="full" alignment="center"][/vc_column][vc_column width="1/3"][/vc_column][/vc_row]BERDIAM DIRI & BERDOA [RAKA HAPPY]
Bacaan : 1 Petrus 4 : 7 Kesudahan segala sesuatu sudah dekat. Karena itu kuasailah dirimu dan jadilah tenang, supaya kamu dapat berdoa.
Sahabat Fligo, mungkin dari setiap kita pernah mengalami masa yang sulit. Mungkin ada yang kesulitan saat belajar, kesulitan saat bergaul dengan teman-teman, atau kesulitan-kesulitan yang lainnya. Tahukah kalian bahwa ketika kita ada di dalam masa yang sulit, kita harus belajar untuk tetap tenang ya. Tuhan pegang kendali atas kehidupan kita. Sahabat Fligo bisa berdiam diri dan berdoa sehingga Tuhan bisa menunjukkan jalan keluarnya. Saat kita hati kita tenang, kita dapat berdoa. Yuk berdiam diri dan berdoa.
Yuk berdoa bersama papa dan mama!
Bapa kami berterima kasih buat semua hal yang Engkau jadikan dalam hidup kami. Melalui masa-masa yang sulit kami percaya Engkau Allah yang selalu memegang kendali atas hidup kami.
Bacaan Alkitab setahun : Matius 24
[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="61187" img_size="full"][vc_btn title="Download PDF Aktivitas" style="flat" shape="square" color="vista-blue" align="center" i_icon_fontawesome="" add_icon="true" link="url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2Fhappy%2Frakahappy17desember2023.pdf|||"][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width="1/3"][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="46869" img_size="full" alignment="center"][/vc_column][vc_column width="1/3"][/vc_column][/vc_row]MELEWATI KESULITAN [RAKA HAPPY]
Bacaan : Mazmur 121: 2 Pertolonganku ialah dari TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi.
Satrio sedang belajar untuk ujian akhir sekolah besok. Besok Satrio akan ujian Matematika. Bagi Satrio Matematika adalah salah satu pelajaran yang susah untuk ia pelajari. Butuh waktu yang lebih banyak agar Satrio mengerti. Satrio sudah takut sekali, tetapi Mama menenangkannya dan mengajak Satrio untuk belajar. Mama berkata bahwa Tuhan akan menolong Satrio dalam ujian Matematika, yang penting Satrio fokus belajar dan tidak lupa untuk berdoa. Sahabat Fligo, dalam setiap kesulitan kita Tuhan pasti membantu kita. Tapi kita jangan lupa melakukan bagian kita ya.
Yuk berdoa bersama papa dan mama!
Kami bersyukur Tuhan buat berkat-Mu, anugerah-Mu yang tak pernah berhenti dalam kehidupan kami. Tuhan kami mau mengandalkan Engkau senantiasa dalam kehidupan kami. Amin.
Bacaan Alkitab setahun : Matius 23
[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="61190" img_size="full"][vc_btn title="Download PDF Aktivitas" style="flat" shape="square" color="vista-blue" align="center" i_icon_fontawesome="fa fa-download" add_icon="true" link="url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2F2020-03%2Frakahappy22maret2020.pdf||"][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width="1/3"][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="46869" img_size="full" alignment="center"][/vc_column][vc_column width="1/3"][/vc_column][/vc_row]BERIMAN DAN PERCAYA [RAKA HAPPY]
Bacaan : Ibrani 11 : 6 Tetapi tanpa iman tidak mungkin orang berkenan kepada Allah. Sebab barangsiapa berpaling kepada Allah, ia harus percaya bahwa Allah ada, dan bahwa Allah memberi upah kepada orang yang sungguh-sungguh mencari Dia.
Kring.. kring.. kring..!! Telpon rumah Danar berbunyi. Sontak saja ibu berjalan menuju telepon untuk mengangkatnya. Danar melihat ke arah ibu dan mendapati ibu mendengarkan telepon tersebut dengan muka yang tegang. Danar penasaran sekali, tetapi ia memilih tetap diam menunggu ibu selesai mengangkat telepon. Setelah ibu selesai mengangkat telepon tersebut ibu mengatakan kepada Danar bahwa nenek jatuh di kamar mandi dan sedang dibawa menuju rumah sakit terdekat. Mendengar hal itu Danar langsung sedih. Ibu dan Danar memutuskan ke rumah sakit tanpa menunggu ayah kembali. Dalam perjalanan ibu mendengarkan lagu “smua baik”. Ibu tetap tenang dan percaya bahwa Tuhan pegang kendali. Sahabat Fligo apapun yang terjadi dalam kehidupan kita tetap percaya ya kepada Tuhan.
Yuk berdoa bersama papa dan mama!
Tuhan Yesus terima kasih Engkau selalu ada dalam setiap musim hidup kami. Tuhan biarlah kami tetap percaya dan beriman hanya kepada-Mu. Amin.
Bacaan Alkitab setahun : Matius 22
[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="61186" img_size="full"][vc_btn title="Download PDF Aktivitas" style="flat" shape="square" color="vista-blue" align="center" i_icon_fontawesome="" add_icon="true" link="url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2Fhappy%2Frakahappy15desember2023.pdf|||"][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width="1/3"][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="46869" img_size="full" alignment="center"][/vc_column][vc_column width="1/3"][/vc_column][/vc_row]MAU DENGAR-DENGARAN [RAKA HAPPY]
Bacaan : Matius 1 : 24 Sesudah bangun dari tidurnya, Yusuf berbuat seperti yang diperintahkan malaikat Tuhan itu kepadanya. Ia mengambil Maria sebagai isterinya,
Maria sudah mengandung sebelum ia menikah dengan Yusuf suaminya itu. Yusuf adalah seorang yang tulus hatinya dan ia tidak ingin untuk mencemarkan nama Maria di muka umum. Ia bermaksud untuk menceraikannya secara diam-diam. Tetapi saat ia ingin melakukan hal tersebut, malaikat Tuhan menghampirinya dan berkata kepada Yusuf untuk jangan takut mengambil Maria sebagai istrinya karena Maria mengandung anak dari Roh Kudus. Yusuf pun berbuat sepertu yang dikatakan oleh malaikat Tuhan. Yusuf taat dan mau mendengarkan perintah Tuhan. Ayo Sahabat Fligo, jadi anak yang dengar-dengaran akan perintah Tuhan ya!
Yuk berdoa bersama papa dan mama!
Bapa terima kasih untuk hari baru yang Engkau jadikan dalam hidup kami. Tuhan ajari setiap kami untuk taat dan mau dengar-dengaran atas setiap firman-Mu. Amin.
Bacaan Alkitab setahun : Matius 21
[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="61185" img_size="full"][vc_btn title="Download PDF Aktivitas" style="flat" shape="square" color="vista-blue" align="center" i_icon_fontawesome="" add_icon="true" link="url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2Fhappy%2Frakahappy14desember2023.pdf|||"][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width="1/3"][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="46869" img_size="full" alignment="center"][/vc_column][vc_column width="1/3"][/vc_column][/vc_row]PUNYA HATI YANG TULUS [RAKA HAPPY]
Bacaan : Matius 1: 19 Karena Yusuf suaminya, seorang yang tulus hati dan tidak mau mencemarkan nama isterinya di muka umum, ia bermaksud menceraikannya dengan diam-diam.
Sahabat Fligo, tahukah kamu kenapa Yusuf dipilih untuk menjadi papa Yesus? Ya, karena Yusuf adalah orang yang saleh, taat dan tulus, selain itu ternyata dia adalah keturunan raja Daud. Yusuf punya sikap hati yang benar, saat dia tahu Maria mengandung dia tidak mau mempermalukan Maria, dia mau membatalkan pertunangannya dengan diam-diam dan tidak ingin membuat nama Maria buruk.
Tapi ketika Tuhan memerintahkan Yusuf untuk mengambil Maria menjadi istrinya, Yusuf taat dan mau dengar-dengaran. Wow luar biasa kan! Yuk Sahabat kita belajar taat dan punya hati yang tulus.(YSP)
Yuk berdoa bersama papa dan mama!
Tuhan Yesus, terima kasih atas segala kebaikanMu. Ajari kami untuk punya hati yang tulus dan taat, dan aku percaya semua yang Kau kerjakan adalah yang terbaik. Amin.
Bacaan Alkitab setahun : Matius 20
[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="61184" img_size="full"][vc_btn title="Download PDF Aktivitas" style="flat" shape="square" color="vista-blue" align="center" i_icon_fontawesome="" add_icon="true" link="url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2Fhappy%2Frakahappy13desember2023.pdf|||"][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width="1/3"][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_single_image image="46869" img_size="full" alignment="center"][/vc_column][vc_column width="1/3"][/vc_column][/vc_row]