
RENUNGAN SIANG KELUARGA ALLAH
PUASA ADALAH SEBUAH LEDAKAN ROH
PUASA bukan DIET, tetapi sebuah LEDAKAN ROH.
Kisah Para Rasul 10:30
Jawab Kornelius: "Empat hari yang lalu kira-kira pada waktu yang sama seperti sekarang, yaitu jam tiga petang, aku sedang berdoa di rumah. Tiba-tiba ada seorang berdiri di depanku, pakaiannya berkilau-kilauan.
Puasa bukan sekadar tidak makan, bukan tentang mengurangi kalori. Puasa adalah tentang mematikan kedagingan dan menghidupkan roh kita. Saat dunia sibuk memuaskan keinginan jasmani, puasa mengajak kita memuaskan kerinduan akan hadirat Tuhan.
Kornelius adalah contoh orang yang bukan hanya berdoa, tapi juga berpuasa. Hasilnya luar biasa: Tuhan mengunjungi dia lewat malaikat dan pewahyuan. Ketika kita berpuasa, kita sedang membakar segala yang menghalangi kita dari suara Tuhan. Kita sedang masuk ke dimensi ilahi yang penuh kuasa.
Marilah kita berpuasa dengan sikap hati yang benar, yang akan membawa kita masuk dalam percepatan. Kebingungan akan berubah jadi pewahyuan. Ketakutan akan berubah jadi keberanian. Kebutuhan akan bertemu dengan penyediaan. Jalan buntu akan dibukakan dari surga. (KK).
Selamat beraktifitas siang dalam anugerah dan penyertaan Tuhan
Keluarga Allah Global Cell Church | www.gbika.org
Callcenter Keluarga Allah | 0899-7895-000

RENUNGAN SIANG KELUARGA ALLAH
TABURAN KASIH YANG TIDAK SIA-SIA
Setiap benih yang DITABUR dalam kasih, TIDAK pernah kembali dengan SIA-SIA
Lukas 6:38
Berilah dan kamu akan diberi: suatu takaran yang baik, yang dipadatkan, yang digoncang dan yang tumpah ke luar akan dicurahkan ke dalam ribaanmu. Sebab ukuran yang kamu pakai untuk mengukur, akan diukurkan kepadamu.
Apa pun yang kita lakukan dalam kasih, sekecil apa pun, tidak akan pernah sia-sia. Kasih itu seperti benih yang ditanam—meskipun tersembunyi dalam tanah, ia bekerja dalam diam dan akan bertumbuh pada waktunya. Tuhan menghargai setiap tindakan kasih, bahkan yang tak dilihat orang lain.
Seorang ibu terus mendoakan anaknya yang hidup dalam pemberontakan. Tahun demi tahun ia tetap mengasihi, meski hatinya sering hancur. Hingga suatu hari, anak itu pulang dan berkata, “Doa Mama membuataku kembali.” Itulah buah dari kasih yang tidak menyerah.
Mari bangkit dan nyalakan kembali api kasih dan pelayanan kita! Terus tabur benih lewat doa, datang ibadah, hadiri KKR, dan perhatian bagi jiwa-jiwa yang terhilang. Karena setiap benih kasih yang kita tabur, pasti akan berbuah untuk kemuliaan Tuhan. (SZ)
Selamat beraktifitas siang dalam anugerah dan penyertaan Tuhan
Keluarga Allah Global Cell Church | www.gbika.org
Callcenter Keluarga Allah | 0899-7895-000

RENUNGAN SIANG KELUARGA ALLAH
JANGAN SAMPAI KEHILANGAN URAPAN
Lebih baik dibenci dunia, daripada kehilangan URAPAN dan HADIRAT TUHAN.
Mazmur 84:3 Jiwaku hancur karena merindukan pelataran-pelataran TUHAN; hatiku dan dagingku bersorak-sorai kepada Allah yang hidup.
Dunia sering menawarkan popularitas, kenyamanan, dan penerimaan yang begitu menggoda. Namun, apa artinya semua itu jika kita kehilangan urapan dan hadirat Tuhan? Pemazmur dalam Mazmur 84:3 menggambarkan betapa jiwanya hancur merindukan pelataran Tuhan, tempat di mana ia bisa mengalami kehadiran Allah yang hidup. Kehadiran Tuhan lebih berharga daripada semua tepuk tangan dunia, sebab hanya di dalam-Nya ada hidup sejati.
Ketika kita memilih untuk mengejar hadirat Tuhan, mungkin kita harus menghadapi penolakan dan kebencian dari dunia. Kita bisa disalahpahami, dikucilkan, bahkan ditinggalkan. Namun, lebih baik menanggung luka itu daripada kehilangan keintiman dengan Allah. Urapan Tuhanlah yang memampukan kita berjalan dalam kebenaran, melayani dengan kuasa, dan bertahan dalam badai. Tanpa hadirat-Nya, semua pencapaian dunia hanya menjadi debu yang sia-sia.
Mari hari ini kita mengambil keputusan tegas: lebih baik dibenci dunia daripada kehilangan Tuhan. Jangan biarkan kerinduan kita akan popularitas menggeser kerinduan kita akan hadirat-Nya. Mari kita terus mendekat kepada Tuhan dengan hati yang hancur dan rindu, sebab hanya Dia sumber kekuatan dan sukacita sejati. Tinggallah di pelataran-Nya, dan nikmati hadirat-Nya setiap hari.(MC)
Selamat beraktifitas siang dalam anugerah dan penyertaan Tuhan
Keluarga Allah Global Cell Church | www.gbika.org
Callcenter Keluarga Allah | 0899-7895-000

RENUNGAN SIANG KELUARGA ALLAH
MENJADI TENTARA ELIT KERAJAAN ALLAH
Jangan menjadi orang KRISTEN BIASA, tetapi jadilah TENTARA ELIT Kerajaan Allah yang BERKOBAR-KOBAR.
Roma 12:11
Janganlah hendaknya kerajinanmu kendor, biarlah rohmu menyala-nyala dan layanilah Tuhan.
Sebagai anak-anak Allah, kita dipanggil untuk menjadi lebih dari sekadar orang Kristen yang pasif. Tuhan menginginkan kita menjadi prajurit-Nya yang berapi-api, melayani dengan semangat dan kesetiaan. Roma 12:11 mengingatkan kita untuk tidak membiarkan kerajinan kita kendor, melainkan agar roh kita menyala-nyala dalam melayani Tuhan.
Semangat yang berkobar tidak datang dengan sendirinya. Ia tumbuh melalui hubungan yang mendalam dengan Tuhan, doa yang tekun, serta komitmen untuk menjalani firman-Nya setiap hari. Setiap tantangan yang kita hadapi adalah kesempatan untuk menunjukkan iman yang tak tergoyahkan dan melayani dengan hati yang tulus.
Mari tinggalkan zona nyaman dan jadilah pasukan elit Kerajaan Allah. Biarkan semangat Anda menyala-nyala untuk melayani Tuhan dan menjangkau jiwa berapun harganya untuk kemuliaan nama Tuhan. (EL).
Selamat beraktifitas siang dalam anugerah dan penyertaan Tuhan
Keluarga Allah Global Cell Church | www.gbika.org
Callcenter Keluarga Allah | 0899-7895-000

RENUNGAN SIANG KELUARGA ALLAH
PUASA MERUPAKAN SENJATA MEMATIKAN DAGING
PUASA adalah senjata untuk MEMATIKAN DAGING dan MENGHIDUPKAN ROH.
Galatia 5:16 Maksudku ialah: hiduplah oleh Roh, maka kamu tidak akan menuruti keinginan daging.
Firman Tuhan mengajarkan bahwa ketika kita hidup dipimpin oleh Roh, kita tidak akan menuruti keinginan daging. Hidup oleh Roh berarti menundukkan keinginan duniawi dan membiarkan Roh Kudus membimbing setiap langkah kita. Salah satu cara untuk memperkuat kehidupan rohani adalah dengan doa puasa—memberi porsi lebih besar bagi roh, sementara keinginan daging kita kendalikan.
Puasa bukan sekadar menahan diri dari makanan, tetapi momen untuk semakin dipenuhi oleh Roh Kudus. Saat berpuasa, kita perlu memperbanyak waktu untuk berdoa, memuji, menyembah, dan berbahasa Roh. Tanpa kepenuhan Roh Kudus, puasa hanya menjadi pengurangan makanan tanpa makna spiritual yang mendalam.
Mari kita bersama-sama menjalani doa puasa dengan hati yang rindu akan Tuhan. Gunakan waktu ini untuk mencari hadirat-Nya, memperkuat iman, dan mengalami kepenuhan Roh Kudus dalam hidup kita. (ABU)
Selamat beraktifitas siang dalam anugerah dan penyertaan Tuhan
Keluarga Allah Global Cell Church | www.gbika.org
Callcenter Keluarga Allah | 0899-7895-000

RENUNGAN SIANG KELUARGA ALLAH
JADILAH BERANI DI DALAM TUHAN
Roh RENDAH DIRI membuat api ROH PADAM karena tidak berani melangkah.
Ibrani 10:38-39 Tetapi orang-Ku yang benar akan hidup oleh iman, dan apabila ia mengundurkan diri, maka Aku tidak berkenan kepadanya. Tetapi kita bukanlah orang-orang yang mengundurkan diri dan binasa, tetapi orang-orang yang percaya dan yang beroleh hidup.
Terkadang, kita mengira rendah diri adalah kerendahan hati, padahal bisa jadi itu ketakutan yang menyamar. Banyak orang merasa tidak layak untuk melayani, takut gagal, atau ragu untuk melangkah karena merasa terlalu kecil di hadapan tugas Tuhan. Tapi justru keraguan yang terus dibiarkan bisa memadamkan api Roh Kudus di dalam kita. Allah tidak memanggil yang mampu, tetapi memampukan yang dipanggil.
Bayangkan Musa di hadapan semak yang menyala. Ia juga merasa tidak layak—gagap bicara, penuh alasan. Tapi Tuhan tidak mencari orang sempurna. Tuhan mencari hati yang bersedia. Musa akhirnya taat, dan melalui dia, Tuhan membebaskan Israel dari perbudakan. Bayangkan kalau Musa terus menolak—rencana besar itu bisa padam di titik awal.
Kita dipanggil bukan untuk mundur, tapi untuk percaya. Setiap langkah iman, walau kecil, menjaga api Roh tetap menyala. Jangan biarkan kerendahan diri menjadi alasan untuk diam. Melangkahlah bersama Tuhan—di situlah hidup sejati dimulai.
Selamat beraktifitas siang dalam anugerah dan penyertaan Tuhan
Keluarga Allah Global Cell Church | www.gbika.org
Callcenter Keluarga Allah | 0899-7895-000
Latest Posts




