12 December 2024 Tim Penulis Renungan Renungan Keluarga Allah

DIAM DAN BIARKAN TUHAN BEKERJA

RHEMA HARI INI
Mazmur 110:1 Mazmur Daud. Demikianlah firman Tuhan kepada tuanku: “Duduklah di sebelah kanan-Ku, sampai Kubuat musuh-musuhmu menjadi tumpuan kakimu.”

Autopilot sebelumnya dikenal di dunia penerbangan, namun kini banyak diadopsi oleh perusahaan mobil listrik untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih aman dan nyaman. Sistem autopilot memungkinkan mobil mengenali rute, mengukur jarak dan menavigasi jalan tanpa campur tangan pengemudi. Manfaat lain pada mobil listrik antara lain, mampu mendeteksi potensi bahaya lebih cepat daripada manusia dan mengurangi kecelakaan akibat kesalahan pengemudi. Autopilot juga sangat berguna dalam perjalanan panjang serta lalu lintas padat yang melelahkan. Fitur ini mampu memberi kesempatan pengemudi untuk melakukan aktivitas yang lain, seperti bekerja dan beristirahat selama perjalanan. Pada prinsipnya, teknologi canggih ini memungkinkan pemilik mobil hanya perlu duduk diam saja dan membiarkan mobilnya bekerja mengambil alih kendali.

Dalam hidup, tugas kita sebenarnya hanyalah bertahan dalam iman, sebab peperangan adalah milik Tuhan. Seperti Daud, raja yang terkenal dengan kehebatannya dalam berperang. Ada saatnya Tuhan meminta Daud agar duduk diam dan membiarkan Tuhan yang berperang mengalahkan musuh-musuh bagi Daud. Jadi tidak selamanya Daud menyelesaikan masalah dan pergumulannya dengan mengerjakannya secara fisik, tetapi saat Daud duduk diam dalam penyembahannya di Pondok Daud, Tuhan mulai bertindak dan memberikan kemenangan pada Daud.

Dari sini kita bisa belajar, terkadang kita hanya perlu duduk diam dan menanti dengan iman untuk menerima penggenapan janji Tuhan. Banyak orang mengira menghabiskan waktu di Pondok Daud adalah hal yang sia-sia, tetapi tidaklah demikian kenyataannya. Saat kita belajar tenang dekat Tuhan dan mempercayai-Nya sepenuhnya, hati Tuhan disenangkan. Dia akan mengambil alih hal-hal yang tidak mampu kita kerjakan. Karena itu, jangan ragu lagi untuk serius membangun Pondok Daud. Mari datang dan alami kemenangan bersama dengan Tuhan. (CG)

RENUNGAN:
Kadang kita hanya perlu DIAM dan BIARKAN Tuhan bekerja.

APLIKASI
1. Bagaimana biasanya Anda berespon terhadap masalah?
2. Pernahkah Tuhan meminta Anda untuk hanya duduk diam di dekat-Nya? Apa yang terjadi ketika Anda taat?
3. Apa yang menjadi rencana Anda supaya rhema firman Tuhan hari ini bisa terjadi dan Anda alami?

DOA UNTUK HARI INI
“Kami bersyukur Tuhan, karena Engkau adalah Tuhan kami yang luar biasa. Kau berkarya dengan cara yang heran dan tidak terduga. Hari ini kami belajar bahwa ada kalanya kami hanya perlu diam dan membiarkan Engkau yang bekerja dengan cara-Mu yang ajaib. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”

BACAAN ALKITAB SETAHUN
1 Raja-Raja 21-22; Lukas 23:26-56

Anda rindu mengalami pertumbuhan rohani bersama Keluarga Allah