11 Mei 2023 admin RAKA Joyful

MEMULIHKAN KEADAAN [RAKA JOYFUL]

[vc_row][vc_column width=”2/3″][vc_column_text]

Bacaan: Yeremia 29:11-14

 

Rhema: Yeremia 29:14

Aku akan memberi kamu menemukan Aku, demikianlah firman TUHAN, dan Aku akan memulihkan keadaanmu dan akan mengumpulkan kamu dari antara segala bangsa dan dari segala tempat ke mana kamu telah Kucerai-beraikan, demikianlah firman TUHAN, dan Aku akan mengembalikan kamu ke tempat yang dari mana Aku telah membuang kamu.

Shalom Sahabat Fligo! Hari ini kita akan belajar kebenaran firman Tuhan tentang kuasa doa yang sanggup memulihkan keadaan. Tahukah Sahabat bahwa ketika kita sungguh-sungguh berdoa kepada Tuhan supaya keadaan kita dipulihkan oleh Tuhan, Tuhan mendengar doa kita.

            Sama seperti kisah orang-orang pada masa nabi Yeremia yang dibuang ke Babel. Dalam situasi yang sulit dalam pembuangan, nabi Yeremia menyampaikan firman Tuhan bahwa jika mereka terbuang bukan artinya mereka ditinggalkan oleh Tuhan tetapi justru sebaliknya. Itu semua adalah untuk kebaikan mereka. Walaupun mereka di pembuangan, Tuhan tetap memperhatikan mereka. Apabila mereka berdoa, maka Tuhan akan mendengarkan dan apabila mereka mencari Tuhan maka mereka akan menemukan Tuhan. Hingga pada waktunya Tuhan akan memulihkan mereka. Mereka yang tetap taat dan tekun untuk taat kepada Tuhan dalam pembuangan pada saatnya akan menerima pemulihan dari Tuhan.

            Oleh karena itu, ketika Sahabat mendapatkan cobaan atau pergumulan yang berat, itu artinya Tuhan sayang kepada kita sebagai anak-anak-Nya. Tuhan hanya sedang menguji iman kesetiaan kita, apakah ketika kita sedang dalam pergumulan kita tetap mencari dan mengandalkan Tuhan atau tidak. Ketika kita sedang dalam pergumulan, yuk kita sebagai anak-anak-Nya tetap mencari Tuhan dan berdoa supaya Tuhan segera memulihkan keadaan kita menjadi lebih baik. (SP)

Doa hari ini:
Terima kasih Tuhan buat kebenaran firman-Mu. Tuhan Yesus, mulai hari ini aku mau belajar untuk senantiasa setia dan taat mencari dan mengandalkan Tuhan di setiap waktu. Karena aku percaya aku tidak dapat melakukan apa-apa di luar tuntunan Tuhan. Amin.

Bacaan Alkitab setahun: Yesaya 41

Pertanyaan hari ini:

  1. Sudahkah Sahabat setia mencari dan mengandalkan Tuhan?
  2. Apa yang Sahabat lakukan ketika sedang berada dalam pencobaan atau masalah?
  3. Dari Firman hari ini, aku belajar tentang:

 

[/vc_column_text][vc_empty_space height=”20px”][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”57387″ img_size=”full” alignment=”center”][vc_btn title=”Download PDF Aktivitas” shape=”square” color=”warning” align=”center” i_icon_fontawesome=”” button_block=”true” add_icon=”true” link=”url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2Fjoyful%2Frakajoyful11mei2023.pdf|||”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width=”1/3″][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”46869″ img_size=”full” alignment=”center”][/vc_column][vc_column width=”1/3″][/vc_column][/vc_row]