29 Maret 2024 admin RAKA Joyful

LEGA DENGAN MENGAMPUNI [RAKA JOYFUL]

Bacaan: Efesus 4:30-32

Rhema: Efesus 4:32
Tetapi hendaklah kamu ramah seorang terhadap yang lain, penuh kasih mesra dan saling mengampuni, sebagaimana Allah di dalam Kristus telah mengampuni kamu.

 

Di hari itu hujan sangat deras sekali, Papa berlari-lari  berusaha menampung air, Mama bagian mengepel, Eden bagian membawa wadah entah itu ember, baskom, panci untuk di bawa ke Papa. Hal ini selalu terjadi ketika hujan turun, dapat dipastikan mereka pasti berusaha menampung air hujan, sungguh suasana yang repot dan mengganggu, karena dalam rumah menjadi basah.

Sampai akhirnya di suatu hari cerah, Papa memutuskan untuk cek ke atas atap rumah dan ternyata..… Papa mendapati saluran air penuh dengan sampah daun kering, yang sudah lama tidak dibersihkan, dan membuat mampet sehingga air tidak bisa lewat dan menggenang. Karena banyaknya air di atas, sehingga air menetes ke bawah, kemudian air kembali mengalir baik, setelah Papa membersihkannya.

Sahabat Fligo, sama dengan hati kita, apabila hati  terus dimasuki sakit hati, kecewa, marah, sedih, iri, dengki dan lainnya, suasana hati kita tidak akan  enak, ada yang menghambat sukacita, dan menghambat hubungan kita dengan Tuhan karena pikiran kita berisi benci dan tidak suka. Tuhan Yesus adalah teladan sempurna  bagi kita, di mana Dia rela disalibkan untuk mengampuni, menebus dan memberikan jaminan keselamatan bagi orang yang percaya kepada-Nya. Mau mengampuni berarti taat kepada Tuhan dan jadi pelaku Firman yang baik. Mengampuni tidak rugi, Tuhan siapkan berkat dengan membuat hati kita lega lho Sahabat. (AKB)

 

Doa hari ini:
Tuhan Yesus, aku mau taat dan menjadi pelaku Firman yang baik,  mampukan aku untuk bisa mengampuni siapapun yang menyakitiku, ini hatiku Tuhan berkati dengan damai sejahtera. Amin.

 

Bacaan Alkitab setahun: Kisah Para Rasul 5

Pertanyaan hari ini:

  1. Apa yang menghambat sukacita di hati kita?
  2. Siapa teladan kita yang sempurna?
  3. Dari Firman hari ini, aku belajar tentang:

JUMAT