03 May 2024 admin RAKA Happy

KIDS IMPACT [RAKA HAPPY]

Bacaan : Mazmur 100:2
Beribadahlah kepada TUHAN dengan sukacita., datanglah ke hadapan-Nya dengan sorak-sorai!
Darrel sangat senang mengikuti setiap acara yang diadakan oleh Kids Impact. Minggu lalu Darrel mengikuti retreat Samuel’s Moment. Dalam 2 hari 1 malam itu Darrel sangat diberkati dan merasa senang. Sepulangnya dari retreat itu Darrel menceritakan hal tersebut kepada Damian sepupunya. Darrel berkata bahwa Damian harus ikut nanti supaya Damian juga dapat berkat yang sama dengan Darrel. Darrel mengatakan kepada Damian bahwa Damian pasti tidak akan menyesal mengikuti acara tersebut. Awalnya Darrel sempat cemas Sahabat Fligo, karena itu kali pertamanya Darrel menginap ditempat lain tanpa papa dan mama. Setelah melaluinya ternyata itu bukan hal yang menakutkan lho. Darrel semakin bersemangat untuk mengikuti acara-acara yang diadakan di Kids Impact.

Yuk berdoa bersama papa dan mama!
Tuhan Yesus yang baik, ajari setiap kami memiliki ketaatan. Taat akan setia firman yang Engkau berikan. Amin.

Bacaan Alkitab setahun : 2 Korintus 12

JUMAT