05 January 2024 admin RAKA Happy

BERSYUKUR [RAKA HAPPY]

Bacaan : Mazmur 118 : 29
Bersyukur kepada TUHAN, sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.

Huhhhh Ezra menghela nafas. Ezra merasa sangat lelah hari ini. Hari ini ia bersama ibu pergi ke rumah paman di Bogor dengan menggunakan kereta. Ketika di dalam kereta sangat penuh sesak membuat Ezra dan ibu tidak bisa untuk duduk dengan nyaman, tetapi ada hal yang sangat Ezra syukuri adalah ia bisa bertemu dengan paman yang sudah lama sekali ia tidak temui. Ezra senang sekali apabila berkunjung ke rumah paman karena di rumah paman ada anjing yang sangat lucu. Sahabat Fligo, mungkin Ezra mengalami hal yang kurang mengenakan tetapi ia tetap bersyukur. Yuk, kita senantiasa bersyukur!

Yuk berdoa bersama papa dan mama!

Tuhan terima kasih buat pernyertaan-Mu dalam hidupku. Terima kasih Engkau selalu menjadi penolong dan menjaga hidupku. Amin.

Bacaan Alkitab setahun : Markus 15