16 July 2023 Kids Impact RAKA Happy

SEJAK KECIL SUDAH KUAT [RAKA HAPPY]

[vc_row][vc_column width=”2/3″][vc_column_text]

Bacaan : Ibrani 10 : 25
Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita, seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasihati, dan semakin giat melakukannya menjelang hari Tuhan yang mendekat.

Sahabat Fligo, ternyata satu buah apel yang busuk dapat merusak sekeranjang apel-apel lain yang ada di dalamnya loh karena buah yang busuk dapat mengeluarkan banyak gas etilen. Gas etilen adalah gas yang dapat membantu buah supaya cepat matang. Buah yang busuk saja bisa mempengaruhi teman-temannya ikut menjadi busuk begitu juga dengan hidup kita loh, kalau perkataan, perbuatan bahkan pikiran kita negatif atau tidak baik itu bisa mempengaruhi teman-teman kita loh.

Rajin datang ke Kids Impact dan komsel membuat hidup kita dikelilingi teman-teman yang baik dan takut akan Tuhan. Hidup kita dipengaruhi teman yang baik dan mendukung untuk tumbuh jadi anak yang sejak kecil sudah kuat. (AB)

 

Yuk berdoa bersama papa dan mama!

Tuhan jadikan aku anak yang membawa pengaruh yang baik di manapun aku berada, di sekolah, di gereja bahkan saat di rumah. Aku mau jadi anak yang sejak kecil sudah kuat di dalam Tuhan. Amin.

Bacaan Alkitab setahun : Ratapan 2

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”58709″ img_size=”full”][vc_btn title=”Download PDF Aktivitas” style=”flat” shape=”square” color=”vista-blue” align=”center” i_icon_fontawesome=”” add_icon=”true” link=”url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2Fhappy%2Frakahappy16juli2023.pdf|||”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width=”1/3″][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”46869″ img_size=”full” alignment=”center”][/vc_column][vc_column width=”1/3″][/vc_column][/vc_row]