19 June 2023 Kids Impact RAKA Happy

MANUSIA JATUH DALAM DOSA [RAKA HAPPY]

[vc_row][vc_column width=”2/3″][vc_column_text]

Bacaan : Roma 3:23
Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah,

Tahukah Sahabat Fligo, sejak manusia jatuh dalam dosa maka tidak ada manusia yang sempurna. Ada saja manusia yang saling menyakiti, membenci, nakal dan berbuat jahat. Bahkan mereka juga melupakan dan mengecewakan Tuhan, Sang Pencipta. Karena dosa, maka manusia jadi orang yang mudah menyimpan luka dan tidak mau mengampuni.

Enak nggak sih Sahabat Fligo kalau kita menyimpan dendam dan tidak mau mengampuni? Nggak enak, bahkan bisa membuat badan kita jadi sakit loh karena kita terus memendam kekesalan, tidak bisa bersukacita dan tidak bisa menjadi berkat. Sama seperti makanan yang busuk kita simpan terus, maka akan menjadi bau dan tidak bisa bermanfaat. Jadi Sahabat Fligo, yuk mulai hari ini kita tidak mau memendam kekesalan ya! (SRW)

Yuk berdoa bersama papa dan mama!

Tuhan Yesus, ampuni aku ya Tuhan kalau aku masih tidak mau saling mengampuni. Mulai sekarang, aku mau belajar menjadi anak yang taat dan menyenangkan hati-Mu saja. Terima kasih ya Tuhanku. Haleluya. Amin.

Bacaan Alkitab setahun : Yeremia 27

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”58328″ img_size=”full”][vc_btn title=”Download PDF Aktivitas” style=”flat” shape=”square” color=”vista-blue” align=”center” i_icon_fontawesome=”” add_icon=”true” link=”url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2Fhappy%2Frakahappy19juni2023.pdf|||”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width=”1/3″][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”46869″ img_size=”full” alignment=”center”][/vc_column][vc_column width=”1/3″][/vc_column][/vc_row]