DIPILIH SEJAK KECIL [RAKA HAPPY]
Bacaan : Yeremia 1 : 5
”Sebelum Aku membentuk engkau dalam rahim ibumu, Aku telah mengenal engkau, dan sebelum engkau keluar dari kandungan, Aku telah menguduskan engkau, Aku telah menetapkan engkau menjadi nabi bagi bangsa-bangsa.”
Nada bersenandung dalam perjalanan menuju ke rumah. Nada sangat suka lagu yang tadi kak Ester bawakan di Ibadah Kids Impact. Liriknya seperti ini: “Ini aku Tuhan, pakai aku Tuhan. Utus aku bagi generasiku.” Hari ini di Kids Impact sedang belajar untuk melayani sejak kecil seperti Yeremia. Kita semua juga bagian dari rencana Tuhan. Kita juga merupakan orang-orang yang dipanggil oleh Tuhan dan ditetapkan untuk melayani Tuhan. Mendengar firman hari ini, Nada menyampaikan ke Ibu bahwa Nada ingin melayani di Kids Impact dalam club Fligo. Yuk melayani Tuhan sejak kita kecil.
Yuk berdoa bersama papa dan mama!
Tuhan, terima kasih karena sudah memilih kami sejak kami kecil. Pakai kami lebih lagi Tuhan. Amin.
Bacaan Alkitab setahun : 2 Korintus 3