26 July 2024 admin RAKA Happy

AKU MAU SEPERTI PAULUS [RAKA HAPPY]

Bacaan : Lukas 12:37
Berbahagialah hamba-hamba yang didapati tuannya berjaga-jaga ketika ia datang. Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya ia akan mengikat pinggangnya dan mempersilakan mereka duduk makan, dan ia akan datang melayani mereka.

Maya selalu berdoa sebelum berangkat ke sekolah. Pagi itu, ketika sampai di sekolah dia berjalan ke kelasnya. Maya melihat Dian mengalami kesulitan membawa beberapa buku-buku berat menuju ke perpustakaan. Tanpa ragu-ragu Maya-pun langsung membantu Dian. Keesokan harinya, ternyata Maya lupa membawa makan siang. Saat merasa lapar, tiba-tiba Dian datang membawakan makanan, Dian berkata bahwa Tuhan menggerakkannya untuk berbagi, ”Ayo Maya, kita makan nasi goreng ini bersama, aku juga punya 2 susu”. Mayapun mengangguk dan menjawab, “Terimakasih Dian, ternyata Tuhan selalu memberkati dan menolong kita ya.” Mereka menghabiskan makan dan tertawa bersama siang itu. Sadarkah Sahabat jika Tuhan juga selalu memberkatimu? (AB)

Yuk berdoa bersama papa dan mama!

Tuhan Yesus yang baik, terima kasih sudah selalu memberkati hidupku. Aku mau membagikan setiap berkat yang Engkau beri dalam hidupku kepada orang lain yang ada di sekitarku. Dalam nama Tuhan Yesus aku berdoa. Amin.

Bacaan Alkitab setahun : Wahyu 7