MENGAMPUNI SAUDARA [RAKA JOYFUL]
Bacaan: Kolose 3: 12-17
Rhema: Kolose 3 : 13
Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu, kamu perbuat jugalah demikian.
Pernahkah Sahabat bertengkar dengan saudaramu? Mungkin karena hal kecil, seperti berebut mainan atau berbeda pendapat. Saat bertengkar, kita sering merasa marah atau kecewa, dan kadang sulit untuk memaafkan. Namun, Tuhan mengajarkan kita untuk saling mengampuni, terutama kepada saudara kita.
Dalam Alkitab, kita diajarkan bahwa mengampuni adalah hal yang sangat penting. Ketika kita mengampuni, kita menunjukkan kasih yang besar dan mengikuti teladan Yesus yang selalu mengampuni orang lain, bahkan saat Dia disakiti. Ketika kita memaafkan, kita membebaskan hati kita dari perasaan marah dan membawa kedamaian, baik bagi diri kita sendiri maupun orang lain. Dan ternyata, saat kita berkata kita mengasihi Tuhan, itu berarti kita mengasihi sesama kita lho. Yang artinya kita juga mengasihi saudara kita. Mungkin adakalanya saudara kita menjadi sangat menyebalkan. Tapi tetap kasihi saudara kita ya Sahabat.
Mengampuni saudara bukan berarti kita melupakan apa yang terjadi, tetapi kita memilih untuk tidak menyimpan dendam dan malah biasanya hubungan kita jadi lebih dekat lho. Saat kita berani memaafkan, kita membuat hati kita lebih ringan dan hubungan dengan saudara kita bisa menjadi lebih kuat dan penuh kasih.
Doa hari ini:
Tuhan Yesus, tolong kami untuk belajar mengampuni, terutama kepada saudara kami. Bantu kami untuk tidak menyimpan rasa marah atau dendam. Ajar kami untuk meneladani Yesus dalam mengampuni dan mencintai sesama. Amin.
Bacaan Alkitab setahun: Wahyu 16
Pertanyaan hari ini:
1.Pernahkah Sahabat merasa sulit untuk memaafkan saudaramu? Apa yang bisa Sahabat lakukan agar lebih mudah mengampuni?
- Bagaimana perasaanmu setelah mengampuni saudaramu dan berdamai?
- Dari Firman hari ini, aku belajar tentang: