06 January 2024 admin RAKA Joyful

TINGGALKAN HAL BURUK! [RAKA JOYFUL]

Bacaan: 2 Korintus 5:17-21

Rhema: 2 Korintus 5:17
Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang.

Shalom Sahabat Fligo! Beberapa hari lalu kita menutup tahun 2023. Sahabat pasti sudah melalui banyaaaakkk hal di tahun 2023! Banyak hal-hal baik, berkat-berkat Tuhan di tahun 2023 yang sudah kita terima, tapi juga ada beberapa hal buruk yang mungkin diijinkan Tuhan terjadi atas hidup kita untuk mengajari kita sesuatu. Apapun itu kita tetap belajar untuk selalu mengucap syukur ya.

Kita telah mengakhiri tahun 2023, kita juga mau meninggalkan semua hal-hal buruk yang kita punya, supaya di awal tahun 2024 ini kita mulai dengan banyak hal-hal baik. Semua hal buruk kita ganti dengan hal baik, supaya apa? Supaya di tahun yang baru ini kita juga bisa jadi lebih baik lagi, mencapai lebih banyak hal-hal kita yang baik-baik dan tentunya semakin memuliakan nama Tuhan melalui hidup kita! Tuhan rindu Sahabat terus bertumbuh dan bertumbuh dalam pengenalan akan firman Tuhan dan dalam karakter Sahabat untuk semakin serupa dengan Kristus.

Jadi, kita ucapkan selamat tinggal untuk hal-hal buruk dan selamat datang hal-hal baik di tahun yang baru! Siap untuk hal-hal besar dan ajaib yang akan Tuhan kerjakan di tahun 2024. (Crf)

 

Doa hari ini:
Tuhan, kami siap meninggalkan hal-hal buruk dan masuk ke tahun baru dengan hal-hal baik yang ada! Sertai setiap kami Tuhan untuk bisa memulai tahun yang baru dengan penyertaan Tuhan yang luar biasa. Amin.

 

Bacaan Alkitab setahun: Matius 11

Pertanyaan hari ini:

  1. Apa hal terbaik yang pernah Sahabat alami di sepanjang tahun 2023? Ceritakan ya!
  2. Sebutkan 3 hal baik yang mau Sahabat lakukan atau kembangkan di tahun mendatang!
  3. Dari Firman hari ini, aku belajar tentang: