BANGUNLAH SEMANGAT [RAKA JOYFUL]
Bacaan: Nehemia 2:17-18
Rhema: Nehemia 2:18
Ketika kuberitahukan kepada mereka, betapa murahnya tangan Allahku yang melindungi aku dan juga apa yang dikatakan raja kepadaku, berkatalah mereka: “ Kami siap untuk membangun!” Dan dengan sekuat tenaga mereka mulai melakukan pekerjaan yang baik itu.
Halo, Sahabat Fligo! Pernah nggak kalian melihat mainan balok yang roboh karena jatuh? Apa yang biasanya kalian lakukan? Pasti kalian ingin membangunnya lagi, kan? Membangun sesuatu memang butuh semangat dan sering kali lebih cepat kalau dilakukan bersama-sama!
Di dalam Alkitab, ada seseorang bernama Nehemia. Ia melihat kota Yerusalem rusak, tembok-temboknya hancur. Tapi Nehemia tidak menyerah. Ia punya semangat untuk membangun kembali tembok kota itu.
Tapi… apakah Nehemia melakukannya sendirian? Tidak! Ia mengajak semua orang untuk bekerja sama. Dan mereka semua berkata: “Kami siap untuk membangun!” Hebat ya! Karena semangat dan kerja sama, mereka bisa membangun kembali sesuatu yang baik.
Sahabat Fligo, Tuhan mau kita juga semangat membangun hal-hal baik, seperti menolong teman, menjaga kebersihan, atau mendoakan orang lain. Tapi kita tidak bisa sendirian, kita butuh semangat dan kerja sama! Saat kita semangat, teman-teman kita juga bisa ikut semangat dan bersama-sama kita bisa membuat hal baik yang lebih besar lagi.(CF)
Doa hari ini:
“Tuhan Yesus, tolong supaya kami semangat melakukan hal-hal yang baik, dan mau bekerja sama dengan papa mama, adik, kakak, dan teman-teman semua. Kami ingin menjadi anak-anak yang membangun, bukan merusak. Dalam nama Tuhan Yesus, Amin. ”
Bacaan Alkitab setahun: Ester 1
Pertanyaan hari ini:
1. Hal baik apa yang Sahabat bisa bangun hari ini?
2. Siapa saja yang bisa Sahabat ajak membangun hal baik bersama-sama?
3. Dari Firman hari ini, aku belajar tentang:

Categories
Latest Posts