19 March 2023 admin RAKA Joyful

SEDANG VIRAL [RAKA JOYFUL]

[vc_row][vc_column width=”2/3″][vc_column_text]

Bacaan: 1 Tawarikh 29:10-19

Rhema: 1 Tawarikh 29:17
Aku tahu, ya Allahku, bahwa Engkau adalah menguji hati dan berkenan kepada keikhlasan, maka aku pun mempersembahkan semuanya itu dengan sukarela dan tulus ikhlas. Dan sekarang, umat-Mu yang hadir di sini telah kulihat memberikan persembahan sukarela kepada-Mu dengan sukacita.

 

Deminta memberikan hadiah kepada teman sekolahnya yang hari itu sedang berulang tahun, berupa alat tulis yang sedang viral akhir-akhir ini dikalangan pelajar sekolah. Tapi sepertinya di hati Deminta, isi kado yang diberikan ke temannya itu justru malah membuatnya gelisah dan tidak tenang, karena ia tidak rela temannya punya alat tulis yang sedang viral itu. Sedangkan Deminta belum memilikinya.

Sahabat Fligo, kisah di atas menceritakan Deminta yang tidak rela hati memberikan dengan sukacita, hanya karena itu adalah alat tulis yang sedang viral saat ini, sehingga membuat Deminta memilih untuk menggerutu, marah, kesal dan tidak bersukacita. Wah jangan ditiru ya Sahabat, ini tidak baik sekali.

Sahabat harus mengerti benar bahwa Tuhan tidak berkenan dengan hati yang seperti ini, milikilah hati yang justru bersukacita saat memberi, seperti raja Daud. Ia memberi dengan sukacita dan bersyukur (1 Taw 29 : 9 &13), Tuhan sangat mengasihi orang yang memberi dengan kerelaan hati dan sukacita dan Tuhan sanggup mencurahkan berkatnya untuk kita.

Kalau Yesus Kristus rela mati di atas kayu salib untuk Sahabat, itu karena cinta-Nya teramat dalam pada kita. Dia tidak mau kita yang percaya binasa dan masuk neraka. Jadi seharusnya begitulah Sahabat Fligo ketika menabur, rahasianya adalah miliki cinta kasih yang mendalam kepada Tuhan, maka Sahabat akan berani memberi yang terbaik untuk Tuhan. (AKB)

 

Doa hari ini:
Tuhan Yesus, tolong aku agar bisa memberi dengan rela hati dan sukacita dan dengan cinta yang dalam kepada-Mu. Dalam nama Yesus aku berdoa. Amin.

Bacaan Alkitab setahun: Pengkhotbah 8

Pertanyaan hari ini:

  1. Mengertikah Sahabat apa itu menabur dengan cinta?
  2. Sudahkah Sahabat memberi dengan sukacita dan cinta?
  3. Dari Firman hari ini, aku belajar tentang:

[/vc_column_text][vc_empty_space height=”20px”][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”56155″ img_size=”full” alignment=”center”][vc_btn title=”Download PDF Aktivitas” shape=”square” color=”warning” align=”center” i_icon_fontawesome=”” button_block=”true” add_icon=”true” link=”url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2Fjoyful%2Frakajoyful19maret2023.pdf|||”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width=”1/3″][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”46869″ img_size=”full” alignment=”center”][/vc_column][vc_column width=”1/3″][/vc_column][/vc_row]