23 June 2023 admin RAKA Joyful

HATI YANG TULUS [RAKA JOYFUL]

[vc_row][vc_column width=”2/3″][vc_column_text]

Bacaan: Lukas 23 : 33-43

 

Rhema: Lukas 23 : 34a

Yesus berkata : “Ya Bapa, ampunilah mereka, sebab mereka tidak tahu apa yang mereka perbuat.”

 

Sahabat Fligo, apa kabarmu hari ini? Yuk semua sama-sama kita katakan luar biasa! Sahabat pernahkan mendengar kata “maaf”, atau mungkin Sahabat mengatakan perkataan “maaf” ini sendiri ke papa, mama, kakak, adik, atau teman-temanmu? Maaf adalah sebuah kata yang kita dengar atau kita ucapkan disaat ada kesalahan, baik yang diperbuat kepada kita, atau yang kita perbuat kepada orang lain.

Sahabat, pada ayat bacaan hari ini, Tuhan Yesus menyatakan dan meminta pengampuanan kepada Bapa, untuk mengampuni orang-orang yang sudah menyalibkan-Nya. Permintaan Tuhan Yesus ini menyatakan betapa besar kasih yang Tuhan Yesus punya untuk kita umat manusia. Tuhan Yesus mau menjadi contoh kepada kita semua untuk memberikan maaf dan pengampunan bagi orang yang bersalah kepada kita. Mungkin setiap hari Sahabat, papa, mama, kakak, adik, dan semua ada melakukan kesalahan satu sama lain, dan yang terbaik yang bisa kita lakukan ialah memaafkan dan mengampuni seperti yang Tuhan Yesus ajarkan.

Sahabat, Tuhan mau kita selalu punya hati yang tulus dan siap memberikan pengampunan bagi orang yang bersalah kepada kita, karena kita semua juga manusia yang berdosa yang menjadi layak karena kasih Tuhan Yesus dalam pengorbanan-Nya di atas kayu salib. Yuk selalu punya hati yang berani berkata maaf dan siap untuk mengampuni. Semangat! (JEWS)

           

Doa Hari Ini :

Tuhan Yesus, terima kasih karena sudah mengajari kami untuk berkata maaf dan mau mengampuni satu sama lain. Bentuk hati kami untuk tulus selalu Tuhan. Dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.

Bacaan Alkitab setahun: Yeremia 18

 

Pertanyaan hari ini:

  1. Hati yang seperti apa yang Tuhan mau untuk kita miliki?
  2. Sepanjang minggu ini sudah berapa kali Sahabat meminta maaf dan mengampuni orang lain? Berikan dua buah contoh.

Dari Firman hari ini, aku belajar tentang

[/vc_column_text][vc_empty_space height=”20px”][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”58323″ img_size=”full” alignment=”center”][vc_btn title=”Download PDF Aktivitas” shape=”square” color=”warning” align=”center” i_icon_fontawesome=”” button_block=”true” add_icon=”true” link=”url:http%3A%2F%2Ffiles.gbika.org%2FRAKA%2Fjoyful%2Frakajoyful23juni2023.pdf|||”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width=”1/3″][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image image=”46869″ img_size=”full” alignment=”center”][/vc_column][vc_column width=”1/3″][/vc_column][/vc_row]