27 September 2023 admin ReMaKA

Renungan Malam Keluarga Allah, 27 September 2023

TUTUP setiap CELAH DOSA supaya kita tidak jatuh di dalamnya.

Kejadian 4: 7 “Tetapi jika engkau tidak berbuat baik, dosa sudah mengintip di depan pintu; ia sangat menggoda engkau, tetapi engkau harus berkuasa atasnya.”

Mikha memiliki sebuah kolam ikan di rumahnya, dan ia rutin menguras serta membersihkan kolam ini setiap bulan. Biasanya, setelah proses pembersihan selesai, ia menghabiskan satu hari untuk mengisi kembali kolam dengan air. Namun, suatu hari setelah menguras kolam, Mikha merasa bahwa kolamnya tidak kunjung penuh. Dia berasumsi bahwa mungkin ada kebocoran kecil di kolam, tetapi tidak mengambil tindakan apa pun.

Tanpa disadarinya, ternyata bukan hanya satu, tetapi banyak lubang kecil yang muncul di kolamnya. Celah-celah ini memungkinkan binatang lain masuk ke dalam kolam ikan Mikha. Kolamnya berdekatan dengan sungai, sehingga kepiting bisa masuk melalui celah kecil tersebut. Kepiting tersebut masuk dan keluar, memperbesar celah-celah, bahkan membuat celah-celah baru di tepi kolam. Namun, Mikha tidak segera mengambil langkah untuk memperbaiki atau menambal kolamnya. Ia baru menyadari kesalahannya dalam mengabaikan celah-celah di kolam setelah melihat air semakin surut, banyak ikan yang mati, dan jumlahnya berkurang.

Kisah ini mengingatkan kita akan pentingnya menutup celah-celah dalam hidup kita. Seperti halnya dalam kisah Mikha, kita juga harus berjuang untuk menutup celah-celah dosa agar tidak jatuh dan menderita kerugian. Kita perlu mencari pengarahan Tuhan untuk membantu kita menutup celah-celah dosa dan mencapai kebebasan dalam hidup kita. Tuhan memberkati. (MC)

Selamat beristirahat malam dalam kasih setia Tuhan

Keluarga Allah Global Cell Church | www.gbika.org

Callcenter Keluarga Allah | 0899-7895-000

Anda rindu mengalami pertumbuhan rohani bersama Keluarga Allah