08 Mei 2024 Tim Penulis Renungan Renungan Keluarga Allah

PERAN PENTING ROH KUDUS DALAM PENCIPTAAN

RHEMA HARI INI
Kejadian 1:2-3 Bumi belum berbentuk dan kosong; gelap gulita menutupi samudera raya, dan Roh Allah melayang-layang di atas permukaan air. Berfirmanlah Allah: “Jadilah terang.” Lalu terang itu jadi.

Kata Instagramable cukup populer dan sering digunakan di media sosial. Kata ini menggambarkan sebuah lokasi yang cocok dipakai sebagai spot foto yang selanjutnya akan diunggah ke Instagram. Tempat-tempat wisata, kafe dan juga restoran, yang sebelumnya tidak begitu memperhatikan estetika ruang, kemudian merombak desain interior mereka untuk menciptakan pengalaman visual yang menggoda bagi para pengunjungnya.

Namun sebelum era ini terjadi, pernahkah kita membayangkan bumi di awal mula kejadiannya? Bumi yang tak berbentuk, hampa dan diselimuti kegelapan. Sampai sebuah terang membelah kehampaan, memunculkan keindahan dari kekacauan. Begitulah awal dari kisah penciptaan, dimana setiap tahapan dipenuhi oleh keajaiban dari kehadiran Roh Kudus.

Dalam Kitab Kejadian, kita tidak saja dibukakan tentang penciptaan secara fisik, tetapi juga pengajaran mendalam tentang peran Roh Kudus dalam memperindah segala sesuatu. Seperti sang Pencipta yang mengatur alam semesta, Roh Kudus juga membimbing kita dalam setiap langkah penciptaan diri, untuk semakin serupa dengan Kristus. Ketika kita mempercayakan setiap detail hidup kita kepada-Nya, apa yang tidak ada akan menjadi ada. Roh Allah yang diam di dalam kita adalah Roh yang memberi kehidupan. Apapun yang nampak sudah mati dan tidak ada pengharapan, Roh yang paling bernilai itu, sanggup menghidupkannya kembali. Menjadikannya baru dan berujung pada keindahan seperti rencana Tuhan bagi kita. (AO)

RENUNGAN:
Roh Kudus BERPERANAN PENTING dalam PENCIPTAAN di dunia ini.

APLIKASI
1. Apakah Anda pernah merenungkan bagaimana dunia ini diciptakan?
2. Apakah Anda menyadari pentingnya peran Roh Kudus dalam penciptaan dunia?
3. Komitmen apa yang akan Anda ambil setelah menyadari peran penting Roh Kudus?

DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan Yesus, karya-Mu sungguh luar biasa. Kami bersyukur untuk Roh Kudus-Mu yang tinggal di dalam kami. Kami percaya, akan ada keajaiban-keajaiban yang Kau ciptakan dalam kehidupan kami.
Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”

BACAAN ALKITAB SETAHUN
Yesaya 7-8; Efesus 2

Anda rindu mengalami pertumbuhan rohani bersama Keluarga Allah