21 April 2023 Team Penulis Renungan ReSiKA

Renungan Siang Keluarga Allah, 21 April 2023

Meskipun hidup kita HANCUR dan RUSAK, Tuhan Yesus tetap PEDULI dan MENGASIHI KITA.

Yesaya 1:18 Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun berwarna merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu domba.

Mia adalah gadis remaja yang sangat mandiri. Hal tersebut membuat ia menjadi pribadi yang terlalu percaya diri. Mia sering memandang rendah orang disekitarnya. Lama-lama semua orang yang ada di sekitar Mia tak tahan dan satu persatu meninggalkan Mia.

Inilah awal mula titik dimana pergumulan atas hidupnya terjadi. Tak ada orang yang mau mempedulikannya. Bahkan saat ia sakit pun tak ada teman atau saudara yang menjenguknya. Mia menyadari kesalahannya, ia menangis dan memohon ampun pada Tuhan.

Kasih Tuhan yang ajaib menjamah Mia hingga ia bangkit dari keterpurukan dan mulai tampil menjadi pribadi yang penuh kasih. Perlahan orang sekitarnya merasakan perubahan pada Mia dan mulai mau berkumpul serta saling support.

Ketika orang-orang menjauhi Mia dan tak ada yang peduli, ada satu pribadi yang tetap peduli dan mengasihi Mia. Begitulah pribadi Yesus, jangan berkecil hati sekalipun hidup kita hancur dan rusak, karena Yesus tetap peduli dan mengasihi kita. (MC)

Selamat beraktifitas siang dalam anugerah dan penyertaan Tuhan

Keluarga Allah Global Cell Church | www.gbika.org

Callcenter Keluarga Allah | 0899-7895-000

Anda rindu mengalami pertumbuhan rohani bersama Keluarga Allah