04 December 2023 Team Penulis Renungan ReSiKA

Renungan Siang Keluarga Allag, 04 Desember 2023

Imani, era kegelapanmu SUDAH berakhir!

Yesaya 8:23 Tetapi tidak selamanya akan ada kesuraman untuk negeri yang terimpit itu.Kalau dahulu TUHAN merendahkan tanah Zebulon dan tanah Naftali, maka di kemudian hari Ia akan memuliakan jalan ke laut, daerah seberang sungai Yordan, wilayah bangsa-bangsa lain.

Ketika Covid datang melanda seluruh dunia, kala itu situasi terasa sangat mencekam. Gelap, ketakutan, kekuatiran senantiasa ada dalam hati setiap manusia. Namun bersyukur Tuhan beri kita janji dalam Yesaya 60 bahwa dunia dalam gelap namun terang Tuhan turun atas setiap kita.

Ketika kita bersama Pak Obaja dan semua jemaat sehati mengimani hal ini, maka Tuhan nyatakan. Covid telah berlalu bahkan Tuhan pakai kita dan gerejaNya melakukan perkara-perkara yang besar.

Teruslah mengimani bahwa era kegelapan atas setiap kita sudah berakhir dan kini saatnya terang Tuhan, mujizat besar nyata bagi setiap kita yang mau percaya kepadaNya. Tuhan Yesus memberkati.

Selamat beraktifitas siang dalam anugerah dan penyertaan Tuhan

Keluarga Allah Global Cell Church |www.gbika.org

Callcenter Keluarga Allah | 0899-7895-000

Anda rindu mengalami pertumbuhan rohani bersama Keluarga Allah