Bahan Sharing

24 Agustus 2024 Tim Penulis Renungan Bahan Sharing

Bahan Sharing Kelompok Sel Keluarga Allah, 25 Agustus 2024

BAHAN SHARING Kelompok Sel – Periode 25 Agustus 2024

S1 = SEMBAH PUJI (10-15 MENIT)

PRAISE :

  1. Lebih dari Pemenang
  2. Great Harvest / Kami Terima KuasaMu – KA Worship

WORSHIP :

  1. Waktu Tuhan Pasti yang Terbaik
  2. Hidup ini adalah Kesempatan

S2 = SUASANA/ICE BREAKING (10 MENIT)
Setelah melakukan ice breaker, jangan lupa menjelaskan tujuan permainan yang bisa dipetik dari ice breaking yang sudah dilakukan.

JUDUL : SALING MENGENAL
CARA BERMAIN :

  1. Minta setiap Anggota Komsel untuk menyebutkan informasi diri mereka masing-masing. Informasi diri adalah NAMA, TANGGAL LAHIR, TINGGI BADAN, UKURAN SEPATU DAN HOBBY.
  2. Setelah masing-masing menyebutkan, Petugas tinggal menjadikan informasi itu sebagai pertanyaan, misalnya tanyakan ke si A berapa tinggi badan si B; tanyakan ke si B berapa ukuran sepatu si C; tanya ke si C siapa saja yang lahir pada bulan Juli, dst.
  3. Agar lebih seru, mulailah setiap pertanyaan dengan diawali menyanyikan lagu “Bila Roh Allah ada di dalamku” sambil goyang-goyang.

TUJUAN BERMAIN:
Dari permainan ini mengingatkan bahwa selalu akan ada kesempatan kedua untuk bisa mengenal dan memperhatikan sesama kita, apalagi keluarga Rohani di Kelompok Sel kita. Sama seperti Tuhan yang karena kasihNya, akan selalu memberikan kesempatan kedua untuk kita. Jadi jangan lewatkan kesempatan emas dari Tuhan ini, baik dalam hubungan dengan sesama kita, juga dalam musim kehidupan kita. PERCAYALAH DAN TAATILAH.

 

S3 = SHARING APLIKASI FIRMAN TUHAN (50 MENIT)
GOAL: Semua yang hadir mempraktekkan Firman Tuhan. Petugas BUKAN kotbah, namun mengingatkan poin-poin saja dibawah ini ( 10 menit).

 

YOUR PRIME TIME IS NOW #4 SEKARANGLAH WAKTU TERBAIKMU #4 REVERSE THE IRREVERSIBLE – MEMBALIKKAN YANG TIDAK BISA DIBALIKKAN

I. TUHAN KITA BISA MELAKUKAN APAPUN.
Yeremia 32:27
“Sesungguhnya, Akulah TUHAN, Allah segala makhluk; adakah sesuatu apa pun yang mustahil untuk-Ku?”

Daniel mengakui bahwa Tuhanlah sumber hikmat dan sanggup mengubah waktu.

Daniel 2:20-21
Berkatalah Daniel: “Terpujilah nama Allah dari selama-lamanya sampai selama-lamanya, sebab dari pada Dialah hikmat dan kekuatan! 21 DIA MENGUBAH SAAT DAN WAKTU, Dia memecat raja dan mengangkat raja, Dia memberi hikmat kepada orang bijaksana dan pengetahuan kepada orang yang berpengertian;

HANYA TUHAN YANG BISA “MENGOTAK-ATIK” WAKTU, YAITU MEMPERCEPAT DAN MENGHENTIKAN WAKTU.

  • Contoh kisah Tuhan MENGHENTIKAN WAKTU di kitab Yosua 10:12-13. Yosua berdoa agar matahari berhenti diatas Gibeon diatas Lembah Ayalon agar bangsa Israel bisa mengalahkan orang Amori dan itu terjadi.
  • Contoh kisah Tuhan MENGEMBALIKAN WAKTU YANG LEWAT di kitab II Raj 20:8-11. Hizkia minta konfirmasi kesembuhan pada nabi Yesaya dan nabi Yesaya berdoa pada Tuhan bahwa bayang-bayang akan mundur memanjang sepuluh tapak sebagai tanda dan itu terjadi.

TERNYATA WAKTU YANG MUSTAHIL UNTUK DIBALIK (IRREVERSIBLE) TERNYATA SANGGUP DIPUTAR ULANG (REVERSE).

 

II. APA YANG AKAN TERJADI SAAT TUHAN ME-REVERSE THE IRREVERSIBLE?
1. TUHAN AKAN MEMBANGKITKAN KEMBALI SESUATU YANG SUDAH TERLANJUR MATI.

Contohnya adalah kisah Lazarus di injil Yohanes 11:39,43-33 yang sudah mati empat hari, namun dibangkitkan Kembali oleh Tuhan Yesus.

  • MUJIZAT MENGEMBALIKAN YANG TIDAK BISA DIKEMBALIKAN AKAN TERJADI DALAM HIDUP KITA! YANG MATI/TERLAMBAT/MUNDUR DIBANGKITKAN/DIPULIHKAN KEMBALI!
  • TUHAN AKAN MEMBANGKITKAN KEKUATAN DAN API DALAM HIDUPMU SEHINGGA MASA MUDAMU MENJADI BARU SEPERTI BURUNG RAJAWALI (MAZ 103:5)

2. TUHAN AKAN MEMULIHKAN TAHUN-TAHUNMU YANG “TERHILANG”.
Yoel 2:25-27
“AKU AKAN MEMULIHKAN KEPADAMU TAHUN-TAHUN YANG HASILNYA DIMAKAN HABIS oleh belalang pindahan, belalang pelompat, belalang pelahap dan belalang pengerip, tentara-Ku yang besar yang Kukirim ke antara kamu. 26 Maka kamu akan makan banyak-banyak dan menjadi kenyang, dan kamu akan memuji-muji nama TUHAN, Allahmu, yang telah memperlakukan kamu dengan ajaib; dan umat-Ku tidak akan menjadi malu lagi untuk selama-lamanya. 27 Kamu akan mengetahui bahwa Aku ini ada di antara orang Israel, dan bahwa Aku ini, TUHAN, adalah Allahmu dan tidak ada yang lain; dan umat-Ku tidak akan menjadi malu lagi untuk selama-lamanya.”

3. TUHAN AKAN MEMBERIKAN KESEMPATAN KEDUA.

  • BANYAK ANAK-ANAK TUHAN YANG MASIH MELEWATKAN MOMEN EMAS. Lalu berakhir dengan satu kata: MENYESAL.
  • KESEMPATAN ITU MUNGKIN SUDAH LEWAT, TETAPI Good News KARENA KASIH-NYA DIA MAU MEREVERSE KESEMPATAN ITU SUPAYA KITA BISA DAPAT KESEMPATAN KEDUA SEPERTI CONTOH TOMAS YANG MENDAPAT KESEMPATAN KEDUA UNTUK PERCAYA PADA TUHAN YESUS DENGAN MENCUCUKKAN JARINYA KE TANGAN DAN LAMBUNG TUHAN YESUS (YOH 20:24-25).

AYOK JANGAN LEWATKAN LAGI KESEMPATAN EMAS DARI TUHAN. PERCAYALAH! TAATLAH!

 

SHARINGKANLAH

  1. Sharingkan apa hal yang saudara sesali dalam hidupmu, tapi saudara yakini bahwa Tuhan akan memulihkan yang terhilang tersebut?
  2. Sebagai langkah praktek, mari kita ikuti Doa Puasa Massal tanggal 26 Agustus – 4 September 2024 untuk mencari wajah Tuhan dan mempersiapkan UC2024.

 

HIGHLIGHT KEGERAKAN

  1. Dorongan menyelesaikan SOM / Encounter / ESBC.
  2. Undang teman dan keluarga untuk hadir dalam ibadah minggu (seri kotbah bulan depan : THE FIRE IS GETTING BIGGER)
  3. Doa Puasa 10 hari dari 26 Agustus-4 September 2024.

 

DOA PROFETIK DAN SYAFAAT
A. DOA PROFETIK : KKS mendeklarasikan firman Tuhan TERJADI pada anggota Komsel (5 menit).
B. DOA SYAFAAT : Kemudian Petugas mengajak doa syafaat (5 menit):

  1. Bagi bangsa dan negara kita Indonesia dan revival terjadi besar-besaran di negeri ini.
  2. Gereja kita, rhema Yesaya 60 digenapi, visi 1 juta jiwa diselamatkan,
  3. Gembala sidang dan hamba-hamba Tuhan serta pelayan Tuhan Keluarga Allah.
  4. Kesatuan dan kekudusan jemaat dan seluruh pelayan Tuhan.
  5. Kegerakan JANJI IMAN dan Pembangunan KA CITY.
  6. Seluruh jemaat mengikuti Doa Puasa Massal tgl 26 Agustus – 4 September 2024
  7. Doa permohonan dari Anggota Komsel (jika ada).

 

S4 = SASARAN DAN RENCANA

  1. KKS menanyakan EVALUASI KOMSEL hari ini
  2. KKS menanyakan siapa anggota yang berulang tahun, siapa yang butuh konseling, KKS menjadwal TURBA mengunjungi anggota Komsel yang pasif/undur (sbg LANGKAH PENGGEMBALAAN).
  3. KKS menggerakkan anggota untuk SELAMATKAN JIWA minimal 1 orang per bulan dengan ajak teman gabung komsel.
  4. KKS menginformasikan pengumuman KEGERAKAN GEREJA (jadwal baptisan, jadwal SOM, RE dll) serta ajakan MELENGKAPI SPR (Baptis, RE, SOM, KTA, ESBC, KKS).
  5. KKS merencanakan TEMPAT PERTEMUAN KELOMPOK SEL BERIKUTNYA DAN MEMBAGI TUGAS PELAYANAN DI KOMSEL.
  6. Bagi KKS KA Solo, KKS merencanakan agenda Komsel atau doa di Titik Nol KA City dengan agenda doa syafaat: Mengucap Syukur atas KA City, Mendoakan Kelancaran Pembangunan, dana dan pemakaian KA City.
  7. Dorongan semua anggota Komsel mengikuti Doa Puasa Massal tgl 26 Agustus – 4 September 2024