TUJUAN TUHAN MEMANGGIL KITA KELUAR DARI ZONA NYAMAN
RHEMA HARI INI
Matius 14:29 Kata Yesus: “Datanglah!” Maka Petrus turun dari perahu dan berjalan di atas air mendapatkan Yesus.
Perahu adalah tempat paling aman bagi Petrus. Di sanalah ia berlindung dari angin, ombak, dan ketidakpastian lautan. Namun, di luar perahu, di atas air yang bergelora, Tuhan ingin menyediakan pengalaman iman yang belum pernah ia alami. Ketika Yesus berkata, “Datanglah!”, panggilan itu bukan sekadar ajakan untuk berjalan, melainkan undangan untuk percaya sepenuhnya. Petrus harus meninggalkan rasa aman yang kelihatan demi melangkah karena firman yang ia dengar. Selanjutnya, kita pun dapat melihat bahwa keajaiban tidak terjadi di dalam perahu yang aman, tetapi di luar zona nyaman.
Sering kali Tuhan bekerja dengan cara yang sama dalam hidup kita. Dia mengizinkan kita berada dalam situasi yang menantang, bukan untuk menjatuhkan, tetapi untuk memperluas iman kita. Sebab zona nyaman yang memberi rasa aman, sering kali menahan pertumbuhan rohani. Selama kita bertahan pada apa yang kita kuasai, kita sulit melihat kuasa Tuhan yang baru. Seperti Petrus, iman kita diuji bukan saat semuanya tenang, tetapi saat kita diminta melangkah di tengah ketidakpastian, dengan hanya berpegang pada satu hal: firman Tuhan.
Di tahun keajaiban baru ini, Tuhan juga berkata kepada kita, “Datanglah!” Saat kita mendengarkan undangan-Nya, tinggalkanlah ketakutan, keraguan, dan rasa aman semu yang selama ini mengikat. Jangan menunggu ombak reda, baru melangkah, sebab iman sejati justru bertumbuh di tengah badai. Arahkan pandangan kepada Yesus, bukan pada keadaan. Saat kita berani keluar dari zona nyaman dalam ketaatan, kita akan melihat keajaiban Tuhan yang tak terduga. Keajaiban yang tidak akan pernah kita alami jika kita tetap tinggal di dalam perahu. (LEW)
RENUNGAN
Kadang Tuhan memanggil kita KELUAR dari ZONA NYAMAN agar kita dapat melihat keajaiban baru yang belum pernah ada.
APLIKASI:
1. Perahu apa yang masih Anda pertahankan sebagai zona nyaman?
2. Apakah Anda berani melangkah hanya karena firman Tuhan?
3. Menurut Anda, keajaiban apa yang Tuhan ingin Anda alami di luar kenyamanan Anda?
DOA UNTUK HARI INI:
“Tuhan Yesus, kami mau taat ketika Engkau memanggil kami keluar dari zona nyaman. Beri kami iman seperti Petrus, setiap harinya, untuk berani melangkah di atas firman-Mu, fokus kepada-Mu, dan tidak takut badai, sampai kami melihat keajaiban-Mu nyata. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”
BACAAN ALKITAB SETAHUN
Ezra 3-5; Yohanes 20
Categories
Latest Posts