KETERKAITAN ANTARA KONDISI JIWA DAN TUBUH (REKA)

08 May 2023 admin
[vc_row][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Worship Audio

[embed]https://youtu.be/x8A0t4A-5X4[/embed] [/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

ReKA Audio & Video

[embed]http://files.gbika.org/2023-05/reka08meil2023.mp3[/embed]

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Bacaan Alkitab Setahun

Yesaya 9-10; Efesus 3

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

RHEMA HARI INI 1 Tesalonika 5:23 (BMIK) Semoga Allah sendiri yang memberikan kita sejahtera, menjadikan kalian orang yang sungguh-sungguh hidup khusus untuk Allah. Semoga Allah menjaga dirimu seluruhnya, baik roh, jiwa maupun tubuhmu, sehingga tidak ada cacatnya pada waktu Tuhan kita Yesus Kristus datang kembali.

Kecerdasan manusia memungkinkan manusia memikirkan cara-cara untuk meringankan pekerjaan yang dilakukan sehari-hari. Karena itu manusia mulai berpikir untuk merancang dan menciptakan “makhluk lain” yang dapat menggantikan tugasnya sebagai manusia dan dapat dikendalikan. Manusia menciptakan makhluk yang dapat dikendalikan serta dapat melakukan pekerjaan manusia yang dikenal sebagai robot. Apa yang dilakukan oleh robot dikendalikan penuh oleh manusia yang memengang remote kendalinya. Robot hanya bisa melakukan apa yang telah diprogramkan. Selain itu, robot tidak bisa melakukan apa-apa sekalipun tuannya memarahinya. Ia akan tetap diam selama tidak ada “perintah” melalui remote kontrol oleh tuannya. Robotpun tidak akan mengalami stress karena salah satu komponennya belum bisa diperbaiki. Sebaliknya jika salah satu komponen robot rusak, maka saat itu juga ia tidak bisa melakukan perintah manusia.

Berbeda dengan robot yang otomatis tidak bisa melakukan apa-apa ketika salah satu komponennya rusak, manusia tidak serta merta tidak bisa melakukan apa-apa ketika mengalami sakit. Manusia tetap bisa beraktivitas walaupun terbatas. Ia akan menjalani pengobatan atau terapi agar bisa pulih kembali. Keadaan ini secara tidak sadar mempengaruhi kondisi kejiwaannya. Ketika tubuh manusia sehat, maka ia mampu berpikir jernih, dan melakukan semua tugas dan tanggung jawabnya dengan baik. Sebaliknya jika ia mengalami sakit dalam waktu yang lama dan harus menjalani serangkaian pengobatan dalam waktu lama, maka mentalnya akan terpengaruh. Ia akan mudah tersinggung bahkan ada yang mengalami depresi.

Firman Tuhan hari ini mengingatkan kita bahwa Allah mampu menolong kita untuk menghadapi apapun persoalan dalam hidup kita. Sekalipun kita diijinkan Tuhan menjalani serangkaian pengobatan dalam waktu yang lama; sekalipun Tuhan mengijinkan kita harus terbaring untuk beberapa waktu karena sakit, tapi Tuhan tidak pernah meninggalkan kita selama kita berharap padaNya. Tugas kita hanyalah menjalani, mengucap syukur dan berharap padaNya, maka Tuhan akan mencurahkan sukacita dan damai sejahteraNya sehingga kita mampu menghadapi persoalan tubuh kita termasuk sakit yang kita alami. (AM).

RENUNGAN: Ada KETERKAITAN antara kondisi jiwa dan tubuh

APLIKASI 1. Apakah saat-saat ini Anda merasa lelah secara mental karena kondisi tubuh Anda? 2. Apakah yang Anda lakukan ketika hal itu Anda alami? 3. Bagaimana caranya agar jiwa kita tetap sehat sekalipun tubuh kita berada dalam kondisi yang kurang sehat?

DOA UNTUK HARI INI Ya Bapa, terima kasih atas Rhema hari ini. Ampuni kami jika kami tidak mensyukuri apa yang Engkau ijinkan kami alami saat ini. Roh Kudus tolong kami untuk selalu mengingat kebaikanMu dan mensyukuri keadaan kami saat ini. Kami percaya, apa yang Engkau rancangkan bagi kami semuanya baik adanya. Di Dalam Nama Yesus kami berdoa, Amin.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text] [pexcirclecta pex_attr_small_title="" pex_attr_title="Mari bertumbuh dalam Iman bersama Gereja Internet Keluarga Allah!" pex_attr_button_text="Ya! Saya Mau Bergabung!" pex_attr_button_link="https://api.whatsapp.com/send?phone=6281325442484&text=Shalom!%20Saya%20rindu%20bergabung%20di%20Gereja%20Internet%20Keluarga%20Allah!" pex_attr_button_link_open="same" pex_attr_button_color="23d17a"][/pexcirclecta] [/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

Baca Artikel  

BERPUASA DENGAN IMAN (REKA)

07 May 2023 admin
[vc_row][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Worship Audio

[embed]https://youtu.be/x8A0t4A-5X4[/embed] [/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

ReKA Audio & Video

[embed]http://files.gbika.org/2023-05/reka07meil2023.mp3[/embed]

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Bacaan Alkitab Setahun

Yesaya 7-8; Efesus 2

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

RHEMA HARI INI Matius 9:29 Lalu Yesus menjamah mata mereka sambil berkata: "Jadilah kepadamu menurut imanmu."

Iman adalah keyakinan dalam hati yang sangat kuat terhadap suatu hal yang tidak bisa dilihat atau dibuktikan secara fisik. Ketika kita berdoa puasa dengan iman, itulah saatnya kita menggunakan keyakinan kita kepada Tuhan dalam menjalani puasa supaya bisa mengalami hidup yang penuh kemenangan. Berdoa puasa dengan iman mengajarkan kita untuk mengandalkan Tuhan dalam setiap aspek kehidupan kita. Ketika kita menjalani puasa, kita belajar untuk melepaskan ketergantungan kita pada dunia materi, dan mengarahkan perhatian kita pada hal-hal yang lebih bermakna dan abadi. Kita belajar untuk bergantung pada kekuatan iman kita dan menghadapi tantangan hidup dengan keyakinan bahwa apa yang kita imani akan terjadi dalam hidup kita.

Meskipun berdoa puasa dengan iman bukan berarti kita akan selalu mendapatkan apa yang kita inginkan dalam hidup, tetapi berdoa puasa bisa menolong kita untuk mengendalikan cara kita merespon segala sesuatu yang terjadi dalam hidup kita dengan benar sesuai dengan kehendak Tuhan.

Hari ini, ambilah komitmen untuk berdoa puasa dengan iman. Percayalah bahwa harga yang harus kita bayar untuk berdoa puasa tidak sebanding dengan terobosan besar yang akan Tuhan kerjakan dalam hidup kita melalui doa puasa. Teruslah bertekun dalam doa puasa dan nantikanlah perkara-perkara besar akan terus Tuhan kerjakan di dalam hidup kita.

RENUNGAN: Berpuasalah DENGAN IMAN, sebab apa yang KITA IMANI itulah yang AKAN TERJADI dalam hidup kita.

APLIKASI 1. Menurut Anda, apakah yang dimaksud dengan berdoa puasa dengan iman? 2. Mengapa kita harus berdoa puasa dengan iman? 3. Komitmen apa yang akan Anda ambil supaya Anda bisa berdoa puasa dengan iman sampai terobosan besar Tuhan kerjakan dalam hidup Anda?

DOA UNTUK HARI INI “Tuhan, kami bersyukur atas renungan hari ini. Terimakasih karena kami sudah diingatkan untuk melakukan doa puasa dengan iman. Kami percaya, ketika kami melakukan doa puasa dengan iman, maka perkara-perkara besar akan Engkau kerjakan di dalam hidup kami, sehingga hidup kami semakin penuh dengan kemuliaan-MU. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text] [pexcirclecta pex_attr_small_title="" pex_attr_title="Mari bertumbuh dalam Iman bersama Gereja Internet Keluarga Allah!" pex_attr_button_text="Ya! Saya Mau Bergabung!" pex_attr_button_link="https://api.whatsapp.com/send?phone=6281325442484&text=Shalom!%20Saya%20rindu%20bergabung%20di%20Gereja%20Internet%20Keluarga%20Allah!" pex_attr_button_link_open="same" pex_attr_button_color="23d17a"][/pexcirclecta] [/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

Baca Artikel  

BUKAN HANYA SOAL TIDAK MAKAN DAN MINUM (REKA)

06 May 2023 admin
[vc_row][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Worship Audio

[embed]https://youtu.be/x8A0t4A-5X4[/embed] [/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

ReKA Audio & Video

[embed]http://files.gbika.org/2023-05/reka06meil2023.mp3[/embed]

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Bacaan Alkitab Setahun

Yesaya 5-6; Efesus 1

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

RHEMA HARI INI 2 Korintus 11:27 Aku banyak berjerih lelah dan bekerja berat; kerap kali aku tidak tidur; aku lapar dan dahaga; kerap kali aku berpuasa, kedinginan dan tanpa pakaian,

Kita semua tahu bahwa Rasul Paulus adalah seorang rasul yang sangat tekun dalam mengabdi kepada Tuhan dan melayani gereja-gereja. Dalam pelayannya, ia mengalami banyak kesulitan serta tantangan, termasuk jerih lelah, kurang tidur, kelaparan, kehausan, berpuasa, kedinginan, dan bahkan tidak memiliki pakaian yang cukup. Semua penderitaan ini ia alami dalam upayanya untuk melayani Tuhan dan memberitakan Injil kepada banyak orang. Rahasia kekuatan Rasul Paulus tentu saja adalah Roh Kudus. Tanpa kekuatan dari Roh Kudus, Rasul Paulus akan menjadi manusia biasa yang tidak akan sanggup menanggung kesukaran serta penderitaan yang begitu rupa.

Kekuatan Roh Kudus akan semakin bertambah dalam hidup kita ketika kita mematikan kedagingan kita dalam doa puasa. Melalui doa, kita berbicara dengan Tuhan, menyampaikan permohonan, pengakuan, dan pujian kepada-Nya. Puasa, di sisi lain, melibatkan pengorbanan diri dengan mematikan kedagingan untuk fokus pada membangun hubungan dengan Tuhan secara lebih mendalam. Ketika kita menerapkan doa dan puasa secara sungguh-sungguh dengan hati yang tulus, maka kita akan mengalami kepenuhan kuasa Roh Kudus yang lebih besar dalam hidup kita.

Dikuasai oleh Roh Kudus melalui doa dan puasa bukan berarti seseorang menjadi terkontrol atau kehilangan kehendak bebas, tetapi sebaliknya, kita menjadi lebih terbuka dan peka untuk membiarkan Roh Kudus bekerja dalam hidup kita. Doa dan puasa dapat membantu kita mengalihkan pikiran dan hati kita dari distraksi dunia, serta memungkinkan Roh Kudus untuk mengisi serta mengendalikan hidup kita sesuai dengan kehendak Tuhan. Jadi bukan hanya tentang menahan tidak makan dan tidak minum saja, tetapi doa puasa adalah soal mematikan kedagingan supaya hidup kita dikuasai oleh Roh Kudus.

RENUNGAN: Doa Puasa bukan hanya SOAL TIDAK MAKAN DAN MINUM, tetapi soal MEMATIKAN KEDAGINGAN sehingga hidup kita DIKUASAI OLEH ROH KUDUS.

APLIKASI 1. Mengapa menahan diri untuk tidak makan dan tidak minum dapat membantu kita mematikan kedagingan kita? 2. Menurut Anda, apa hubungan antara mematikan kedagingan dengan dikuasai oleh Roh Kudus? 3. Komitmen apa yang akan Anda ambil supaya Anda bisa mematikan kedagingan dan hidup dikuasai Roh Kudus?

DOA UNTUK HARI INI “Roh Kudus, tolong kami untuk mematikan kedagingan kami supaya kami memiliki lebih banyak ruang untuk Engkau berkuasa atas hidup kami. Kerinduan kami adalah supaya hidup kami bisa semakin berguna untuk kerajaan-MU dan memuliakan nama-MU. Terimakasih Tuhan. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text] [pexcirclecta pex_attr_small_title="" pex_attr_title="Mari bertumbuh dalam Iman bersama Gereja Internet Keluarga Allah!" pex_attr_button_text="Ya! Saya Mau Bergabung!" pex_attr_button_link="https://api.whatsapp.com/send?phone=6281325442484&text=Shalom!%20Saya%20rindu%20bergabung%20di%20Gereja%20Internet%20Keluarga%20Allah!" pex_attr_button_link_open="same" pex_attr_button_color="23d17a"][/pexcirclecta] [/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

Baca Artikel  

MENEKAN KEDAGINGAN, MENGAKTIFKAN MANUSIA ROH (REKA)

05 May 2023 admin
[vc_row][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Worship Audio

[embed]https://youtu.be/x8A0t4A-5X4[/embed] [/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

ReKA Audio & Video

[embed]http://files.gbika.org/2023-05/reka05meil2023.mp3[/embed]

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Bacaan Alkitab Setahun

Yesaya 3-4; Galatia 6

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

RHEMA HARI INI 2 Korintus 6:3-5 Dalam hal apa pun kami tidak memberi sebab orang tersandung, supaya pelayanan kami jangan sampai dicela. Sebaliknya, dalam segala hal kami menunjukkan, bahwa kami adalah pelayan Allah, yaitu: dalam menahan dengan penuh kesabaran dalam penderitaan, kesesakan dan kesukaran, dalam menanggung dera, dalam penjara dan kerusuhan, dalam berjerih payah, dalam berjaga-jaga dan berpuasa

Banyak orang merasa kagum dengan ketangguhan Rasul Paulus dalam menjalankan pelayanannya. Sekalipun ia harus menghadapi banyak kesukaran dan penderitaan, tetapi imannya tetap kokoh, dan pelayanannya tidak pernah kandas oleh apapun juga. Salah satu rahasia kehidupan yang kokoh dari Rasul Paulus adalah doa puasa. Melalui doa puasa yang konsisten dilakukan oleh Rasul Paulus, manusia rohnya semakin hari semakin diperkuat, sementara kedagingannya semakin hari semakin dikikis habis. Itulah yang menghasilkan iman serta pelayanan yang mantap dari Rasul Paulus.

Ya, berdoa dan berpuasa membantu kita mengendalikan nafsu duniawi kita, sehingga roh kita dapat berkuasa atas tubuh kita. Puasa melibatkan menahan diri dari makanan, minuman, atau kebiasaan tertentu selama periode tertentu. Dalam proses ini, kita belajar untuk mengendalikan hasrat duniawi dan mengatasi godaan yang datang dari luar. Hal ini membantu kita untuk mengaktifkan dan menguatkan kemampuan roh kita dalam mengendalikan tubuh dan pikiran kita, sehingga kita lebih fokus pada hal-hal yang bersifat spiritual dan memperkuat hubungan kita dengan Tuhan.

Hari ini, ambilah komitmen untuk melangkah melakukan doa puasa. Sadarilah bahwa doa puasa adalah latihan disiplin rohani yang dapat membantu kita menguatkan karakter serta mengendalikan nafsu daging kita. Dalam proses puasa, kita belajar untuk mengendalikan keinginan fisik kita, sehingga roh kita dapat mengambil alih kendali yang lebih besar dalam hidup kita. Dengan mengasah disiplin rohani, kita dapat mengaktifkan roh kita untuk tumbuh dan berkembang dalam kekudusan sesuai dengan kehendak Tuhan.

RENUNGAN: Doa puasa MENEKAN KEDAGINGAN dan MENGAKTIFKAN MANUSIA ROH kita.

APLIKASI 1. Menurut Anda, mengapa doa puasa merupakan salah satu disiplin rohani yang penting? 2. Mengapa penting bagi kita untuk menekan kedagingan dan mengaktifkan manusia roh kita? 3. Komitmen apa yang akan Anda ambil supaya Anda bisa menekan kedagingan dan mengaktifkan manusia roh melalui doa puasa?

DOA UNTUK HARI INI “Tuhan, kami bersyukur untuk renungan hari ini. Roh Kudus tolong kami untuk berkomitmen dalam doa puasa kami. Biarlah roh-MU semakin bertambah besar dalam hidup kami, dan kedagingan kami menjadi semakin kecil setiap hari. Pakailah hidup kami untuk menjadi saksi dan memuliakan nama-MU. Terimakasih Tuhan. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text] [pexcirclecta pex_attr_small_title="" pex_attr_title="Mari bertumbuh dalam Iman bersama Gereja Internet Keluarga Allah!" pex_attr_button_text="Ya! Saya Mau Bergabung!" pex_attr_button_link="https://api.whatsapp.com/send?phone=6281325442484&text=Shalom!%20Saya%20rindu%20bergabung%20di%20Gereja%20Internet%20Keluarga%20Allah!" pex_attr_button_link_open="same" pex_attr_button_color="23d17a"][/pexcirclecta] [/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

Baca Artikel  

KITA MEMANGGIL, TUHAN MENJAWAB (REKA)

04 May 2023 admin
[vc_row][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Worship Audio

[embed]https://youtu.be/x8A0t4A-5X4[/embed] [/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

ReKA Audio & Video

[embed]http://files.gbika.org/2023-05/reka04meil2023.mp3[/embed]

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Bacaan Alkitab Setahun

Yesaya 1-2; Galatia 5

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

RHEMA HARI INI Ezra 8:23 Jadi berpuasalah kami dan memohonkan hal itu kepada Allah dan Allah mengabulkan permohonan kami.

Ayat rhema yang kita baca hari ini menggambarkan tentang pentingnya berpuasa dan berdoa kepada Allah dalam menghadapi tantangan atau situasi sulit dalam hidup. Dalam konteks ayat ini, Ezra, seorang imam dan ahli Taurat, memimpin bangsanya untuk kembali ke Yerusalem dari pembuangan di Babel dengan membawa harta yang berharga. Mereka menghadapi risiko perampokan dan serangan di perjalanan mereka. Namun, sebelum mereka memulai perjalanan, Ezra menyadari bahwa mereka belum meminta perlindungan kepada Allah. Oleh karena itu, mereka memutuskan untuk berpuasa dan berdoa, memohonkan pertolongan Allah dalam perjalanan mereka. Mereka mengandalkan Allah sebagai sumber perlindungan dan berharap bahwa Allah akan mengabulkan permohonan mereka.

Ayat yang kita baca diatas juga menggambarkan kepercayaan dan iman yang kuat dalam kekuatan doa. Ezra dan umat Allah yakin bahwa Allah akan mengabulkan permohonan mereka, dan mereka menghadapinya dengan keyakinan bahwa Allah akan memberikan perlindungan-Nya dalam perjalanan mereka. Ini mengajarkan kita untuk memiliki iman yang kuat dalam doa kita dan untuk percaya bahwa Allah akan menjawab doa kita menurut kehendak-Nya sendiri.

Renungan ini mengajarkan kepada kita pentingnya ketergantungan kita kepada Allah dalam setiap aspek hidup kita. Berpuasa dan berdoa adalah tindakan konkret yang menunjukkan kerendahan hati dan pengakuan kita bahwa kita membutuhkan bantuan dan petunjuk Allah dalam hidup kita. Dalam banyak situasi, kita cenderung mengandalkan kekuatan dan kemampuan kita sendiri, tetapi melalui renungan ini, kita diajak untuk mengandalkan Allah dan mengajukan permohonan kepada-Nya. Itulah sebabnya milikilah iman yang kuat terhadap kekuatan doa dan percayalah bahwa ketika kita memanggil maka Tuhan akan menjawab kita. Sebab Allah adalah Allah yang setia yang akan mengabulkan permohonan kita sesuai dengan rencana-Nya.

RENUNGAN: Saat kita berdoa puasa SESUAI KEHENDAK TUHAN, pada waktu KITA MEMANGGIL maka Tuhan akan MENJAWAB KITA.

APLIKASI 1. Menurut Anda, apa kaitan antara berdoa puasa dengan jawaban doa dari Tuhan? 2. Dalam hal apa saja kita perlu berseru kepada Tuhan dan mengandalkan Tuhan? 3. Langkah apa yang akan Anda ambil supaya melalui doa puasa yang Anda jalankan Tuhan akan menjawab doa Anda?

DOA UNTUK HARI INI “Bapa, kami bersyukur sebab Engkau selalu menjawab kami ketika kami memanggil Engkau dalam ketaatan kami kepada kehendak-MU. Kami percaya hati-MU disukakan melalui hidup anak-anakMU yang mau berkomitmen mengikuti jalan-jalanMU. Biarlah hidup kami semakin hari semakin bergantung dan mengandalkan Engkau senantiasa. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text] [pexcirclecta pex_attr_small_title="" pex_attr_title="Mari bertumbuh dalam Iman bersama Gereja Internet Keluarga Allah!" pex_attr_button_text="Ya! Saya Mau Bergabung!" pex_attr_button_link="https://api.whatsapp.com/send?phone=6281325442484&text=Shalom!%20Saya%20rindu%20bergabung%20di%20Gereja%20Internet%20Keluarga%20Allah!" pex_attr_button_link_open="same" pex_attr_button_color="23d17a"][/pexcirclecta] [/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

Baca Artikel  

MEREKAH TERANG KARENA BERPUASA DENGAN BENAR (REKA)

03 May 2023 admin
[vc_row][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Worship Audio

[embed]https://youtu.be/x8A0t4A-5X4[/embed] [/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

ReKA Audio & Video

[embed]http://files.gbika.org/2023-05/reka03meil2023.mp3[/embed]

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width="1/3"][vc_column_text]

Bacaan Alkitab Setahun

Kidung Agung 6-8; Galatia 4

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

RHEMA HARI INI Yesaya 58:6-8 Bukan! Berpuasa yang Kukehendaki, ialah supaya engkau membuka belenggu-belenggu kelaliman, dan melepaskan tali-tali kuk, supaya engkau memerdekakan orang yang teraniaya dan mematahkan setiap kuk supaya engkau memecah-mecah rotimu bagi orang yang lapar dan membawa ke rumahmu orang miskin yang tak punya rumah, dan apabila engkau melihat orang telanjang, supaya engkau memberi dia pakaian dan tidak menyembunyikan diri terhadap saudaramu sendiri! Pada waktu itulah terangmu akan merekah seperti fajar dan lukamu akan pulih dengan segera; kebenaran menjadi barisan depanmu dan kemuliaan TUHAN barisan belakangmu

Rhema firman Tuhan yang kita baca hari ini mengingatkan kita bahwa puasa yang benar adalah lebih dari sekadar tindakan fisik, tetapi juga melibatkan perubahan dalam hati dan perbuatan kasih kepada sesama. Puasa yang diterima oleh Tuhan adalah puasa yang menghasilkan transformasi dalam hidup kita dan membawa berkat bagi sesama serta mengandalkan anugerah Tuhan. Inilah doa puasa yang sesuai dengan kehendak Tuhan.

Tuhan tidak hanya menginginkan umat-Nya untuk berpuasa secara fisik, tetapi juga mengubah hidup mereka serta mengikuti kehendak-Nya. Berpuasa harus dibarengi dengan perubahan dalam pola pikir, sikap, dan tindakan kita. Tuhan tidak hanya tertarik pada ritual puasa, tetapi pada perubahan batiniah yang menghasilkan perbuatan nyata yang benar dan adil. Ketika kita melakukan doa puasa sesuai dengan kehendak Tuhan, maka janji Tuhan berjanji akan memberikan cahaya, kesembuhan, dan perlindungan bagi umat-Nya yang hidup dalam ketaatan kepada-Nya. Kita dapat mengandalkan Tuhan sebagai sumber berkat kita, dan puasa yang dilakukan dengan benar akan mendatangkan anugerah yang berlimpah dalam hidup kita.

Memasuki 40 hari doa puasa massal yang diadakan di gereja kita, marilah kita melakukannya dengan benar, sesuai dengan kehendak Tuhan. Puasa yang benar, yang dilakukan dengan niat yang tulus dan ketaatan kepada Tuhan, akan menghasilkan terang dalam hidup kita. Seperti fajar merekah yang menerangi kegelapan, puasa yang benar akan membawa pencerahan, pengertian, dan pemahaman yang lebih dalam akan kehendak Tuhan dalam hidup kita. Ketika kita mengorbankan waktu dan tenaga kita dalam berdoa puasa, maka Tuhan akan memberikan pemulihan yang cepat bagi kita dalam berbagai aspek kehidupan kita.

RENUNGAN: Berpuasalah SESUAI KEHENDAK TUHAN, maka pasti terangmu akan MEREKAH SEPERTI FAJAR

APLIKASI 1. Bagaimana berdoa puasa sesuai kehendak Tuhan menurut versi Anda? 2. Apakah dampak yang Anda alami ketika Anda berdoa puasa dengan benar sesuai dengan kehendak Tuhan? 3. Komitmen apa yang akan Anda ambil supaya Anda bisa berdoa puasa sesuai dengan kehendak Tuhan?

DOA UNTUK HARI INI “Terimakasih Tuhan atas petunjuk-MU yang luar biasa melalui renungan hari ini. Tolong kami untuk menjalankan doa puasa dengan benar sesuai dengan kehendak-MU. Biarlah melalui hidup kami, kemuliaan-MU semakin dinyatakan, sehingga banyak orang datang kepada-MU dan percaya kepada-MU. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text] [pexcirclecta pex_attr_small_title="" pex_attr_title="Mari bertumbuh dalam Iman bersama Gereja Internet Keluarga Allah!" pex_attr_button_text="Ya! Saya Mau Bergabung!" pex_attr_button_link="https://api.whatsapp.com/send?phone=6281325442484&text=Shalom!%20Saya%20rindu%20bergabung%20di%20Gereja%20Internet%20Keluarga%20Allah!" pex_attr_button_link_open="same" pex_attr_button_color="23d17a"][/pexcirclecta] [/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

Baca Artikel